Ketua MPR Dukung Kapolri Tindak Tegas Eks Kapolres Ngada


Jakarta

Ketua MPR Ahmad Muzani mendukung Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menindak tegas mantan Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Lukman Sumaatmaja tersangka kasus narkoba dan asusila. Muzani mengatakan Kapolri harus menertibkan anggotanya yang melanggar aturan.

“Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo tahu apa yang harus dilakukan untuk menertibkan anak buahnya,” kata Muzani di gedung MPR/DPR/DPD, Jakarta, Jumat (14/3/2025).

“Dan apa yang dilakukan oleh beliau, kami senang dan dukung,” sambungnya.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, tindakan yang dilakukan Kapolri ialah untuk kepentingan institusi Polri. Sekjen Partai Gerindra itu mendukung penuh langkah Jenderal Sigit..

“Pokoknya apa yang dilakukan oleh Kepala Kepolisian Republik Indonesia, beliau yang tahu terhadap kopsnya, karena itu baik, baik dan baik,” ujarnya.

AKBP Fajar Widyadharma Lukman Sumaatmaja ditetapkan sebagai tersangka kasus narkoba dan asusila. Fajar saat ini ditahan di Bareskrim Polri. AKBP Fajar juga ditampilkan sebagai tersangka dalam rilis kasus kemarin.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan akan menindak tegas AKBP Fajar. Jenderal Sigit mengatakan pihaknya akan memproses AKBP Fajar baik secara etik maupun pidana.

“Yang jelas, kasus tersebut akan ditindak tegas, baik pidana maupun etik,” kata Jenderal Sigit di Kemendikdasmen, Jakarta, Kamis (13/3).

AKBP Fajar Widyadharma akan disidang etik Senin, 17 Maret 2025. “Selanjutnya, Divpropam Polri akan melaksanakan sidang kode etik terhadap terduga pelanggar, direncanakan hari Senin, 17 Maret 2025,” kata Karowabprof Divpropam Polri Brigjen Agus Wijayanto dalam jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (13/3).

(amw/rfs)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Polda Banten Tangkap Bos Perusahaan di Tangerang Sunat Takaran Minyakita

Jakarta – Polda Banten menangkap Direktur PT Artha Eka Global Asia berinisial SEW (41) dalam kasus pengurangan volume takaran Minyakita di Tangerang. AW diamankan hari ini di sebuah apartemen di…

3,4 Juta Kendaraan Diprediksi Lintasi Tol Merak Saat Arus Mudik Lebaran 2025

Cilegon – Pengelola Tol Tangerang-Merak memprediksi sekitar 3,4 juta kendaraan akan melintas saat arus mudik Lebaran 2025. Puncak arus lalu lintas di tol tersebut diprediksi terjadi pada 27 Maret 2025.…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Polda Banten Tangkap Bos Perusahaan di Tangerang Sunat Takaran Minyakita

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 1 views
Polda Banten Tangkap Bos Perusahaan di Tangerang Sunat Takaran Minyakita

3,4 Juta Kendaraan Diprediksi Lintasi Tol Merak Saat Arus Mudik Lebaran 2025

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 2 views
3,4 Juta Kendaraan Diprediksi Lintasi Tol Merak Saat Arus Mudik Lebaran 2025

KAI Ungkap Catatan Hitam Remaja Pembakar 3 Gerbong KA di Stasiun Tugu Jogja

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 4 views
KAI Ungkap Catatan Hitam Remaja Pembakar 3 Gerbong KA di Stasiun Tugu Jogja

164.298 Personel Gabungan Siap Pastikan Mudik Lebaran 2025 Aman

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 5 views
164.298 Personel Gabungan Siap Pastikan Mudik Lebaran 2025 Aman

Jadwal Buka Puasa Jakarta dan Sekitarnya, Jumat 14 Maret 2025

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 5 views
Jadwal Buka Puasa Jakarta dan Sekitarnya, Jumat 14 Maret 2025

‘Mudik Bersama Korlantas’ Wujud Negara Hadir bagi Masyarakat

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 8 views
‘Mudik Bersama Korlantas’ Wujud Negara Hadir bagi Masyarakat