
Jakarta –
Seorang wanita berinisial AR jadi korban penjambretan saat joging hingga tersungkur di Pondok Petir, Bojongsari, Depok. iPhone 15 Pro miliknya raib dibawa pelaku.
Peristiwa itu terjadi pada Senin (6/1/2025) pukul 05.30 WIB. Awalnya korban sedang berolahraga jalan santai sambil memagang iPhone 15 Pro.
Tiba-tiba pelaku datang dari belakang menggunakan sepeda motor. Pelaku langsung mengambil paksa ponsel korban.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Tiba-tiba, saat di TKP, Terlapor datang dari arah belakang dengan mengendarai sepeda motor langsung mengambil dengan paksa handphone milik Pelapor atau korban,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangannya, Jumat (14/3).
Imbas penjambretan tersebut, korban tersungkur. Pelaku berhasil membawa ponsel korban. Korban mengalami kerugian 1 unit ponsel senilai Rp 22 juta. Korban juga mengalami luka lecet pada bagian tangan dan kaki.
“Hingga mengakibatkan Pelapor atau korban terjatuh tersungkur dan Terlapor kabur dengan membawa handphone tersebut. Atas kejadian tersebut, Pelapor atau korban mengalami kerugian kehilangan barang berupa 1 buah handphone tersebut di atas senilai Rp 22 juta. Serta mengalami luka lecet pada bagian tangan dan lutut kaki,” jelasnya.
Korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bojongsari pada Rabu (12/3). Saat ini kasus tersebut masih dalam penyelidikan Polsek Bojongsari.
(lir/lir)
Hoegeng Awards 2025
Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu
Source link