Gubernur Lemhannas Temui Pramono di Balai Kota Jakarta, Ini yang Dibahas


Jakarta

Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Ace Hasan menyambangi Balai Kota Jakarta. Ace bertemu dan membahas sejumlah hal dengan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung.

Pramono mengatakan dalam pertemuan tersebut dirinya meminta pendidikan jangka pendek untuk ASN. Dia menyebut pendidikan singkat itu untuk menambah wawasan kebangsaan para ASN Jakarta.

“Tadi langsung saya sampaikan kepada Gubernur Lemhannas agar ASN Jakarta juga diberikan kesempatan nanti kalau ada pendidikan yang bersifat jangka pendek kami akan secara rutin mengirimkan,” kata Gubernur Jakarta Pramono Anung di Balai Kota Jakarta, Senin (17/3/2025).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Karena itu sangat baik untuk memberikan pengetahuan, pemahaman, keyakinan tentang wawasan kebangsaan,” lanjutnya.

Sementara itu, Gubernur Lemhannas Ace Hasan mengungkapkan beberapa hal yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Mulai dari pendidikan kepemimpinan bagi ASN hingga Forum Geopolitik Internasional.

“Tentu kami sangat terbuka karena selama pendidikan di Lemhannas, selama ini menyelenggarakan pendidikan yang sifatnya reguler maupun singkat bagi para aparatur pemerintahan, ASN, maupun non-ASN, serta TNI Polri,” kata Ace.

“Lalu, Lemhannas itu secara periodik menyelenggarakan satu forum namanya Jakarta Geopolitical Forum. dan tadi Alhamdulillah Pak Gubernur DKI Jakarta akan memberikan dukungan terhadap program tersebut karena kita tahu bahwa Lemhannas merupakan sekolah geopolitik,” sambungnya.

Ace menjelaskan pendidikan tersebut penting bagi ASN. Sebab, Jakarta akan menjadi kota global dan pusat pertumbuhan ekonomi kawasan.

“Dan ini saya kira penting juga untuk terus menjaga agar Jakarta sebagai kota global tetap akan menjadi center dari pusat pertumbuhan ekonomi, terutama ekonomi di kawasan,” ungkapnya.

(bel/dek)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

KemenPPPA-KPAI Minta Pria Bejat Pemerkosa Anak Tiri di Jaksel Dihukum Berat

Jakarta – Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) mengecam aksi ayah di Jakarta Selatan yang tega memperkosa anak tirinya sendiri hingga berulang kali. Kementerian PPPA mendorong penyidik menjerat pelaku…

Klaim Sepihak Ronald Tannur di Sidang Perkara Ibu Suap Hakim

Jakarta – Gregorius Ronald Tannur menjadi saksi sidang kasus suap vonis bebas di Pengadilan Tipikor Jakarta. Ronald meminta maaf kepada ibundanya, Meirizka Widjaja dan mengaku hancur melihat Meirizka…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

KemenPPPA-KPAI Minta Pria Bejat Pemerkosa Anak Tiri di Jaksel Dihukum Berat

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 1 views
KemenPPPA-KPAI Minta Pria Bejat Pemerkosa Anak Tiri di Jaksel Dihukum Berat

Menteri PU Pastikan 24 Posko di Jateng-DIY Jaga Arus Mudik Lebaran

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 2 views
Menteri PU Pastikan 24 Posko di Jateng-DIY Jaga Arus Mudik Lebaran

Dalih Menhub Soal Operasional Truk di Mudik Lebaran: Hanya Pembatasan

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 3 views
Dalih Menhub Soal Operasional Truk di Mudik Lebaran: Hanya Pembatasan

Klaim Sepihak Ronald Tannur di Sidang Perkara Ibu Suap Hakim

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 4 views
Klaim Sepihak Ronald Tannur di Sidang Perkara Ibu Suap Hakim

PSI Dukung Pemprov Jakarta Terapkan Manajemen Talenta: Harus Terintegrasi

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 5 views
PSI Dukung Pemprov Jakarta Terapkan Manajemen Talenta: Harus Terintegrasi

Sayonara Lelang Jabatan ASN Jakarta

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 5 views
Sayonara Lelang Jabatan ASN Jakarta