BNI Buka Ruang Kerja Kreatif, Wholesale Innovation Hub di RDTX Square



Jakarta, CNN Indonesia

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memperkuat transformasi digital dengan meresmikan Wholesale Innovation Hub untuk BNIdirect di RDTX Square, Kuningan. Wholesale Innovation Hub ini didesain sebagai ruang kreatif yang mendukung kolaborasi antartim, serta menciptakan solusi perbankan digital yang lebih inovatif, aman, dan efisien, khususnya dalam memenuhi kebutuhan nasabah segmen Wholesale.

Peresmian Wholesale Innovation Hub yang diyakini akan memperkuat posisi BNI sebagai Top Transaction Bank di Indonesia itu dilakukan oleh Direktur Utama BNI Royke Tumilaar, Direktur Digital and Integrated Transaction Banking BNI Hussein Paolo Kartadjoemena, dan segenap jajaran direksi BNI pada acara Wholesale Innovation Hub Open House dan Iftar 2025 di RDTX Square, Kamis (13/3).

Royke menyampaikan, Wholesale Innovation Hub menjadi wujud komitmen BNI dalam menciptakan ekosistem digital yang memenuhi kebutuhan nasabah korporasi dan bisnis. Dirancang dengan lingkungan kerja yang dinamis, Wholesale Innovation Hub mendukung kreativitas dan pengembangan solusi perbankan inovatif untuk menghadapi tantangan di era digital.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“BNI memahami bahwa inovasi lahir dari lingkungan kerja yang inspiratif guna terus menghadirkan solusi digital terbaik bagi nasabah. Setelah membangun Innovation Hub di Sarinah, kini kami menghadirkan Wholesale Innovation Hub di RDTX Square untuk menciptakan suasana kerja yang lebih kreatif bagi tim BNIdirect,” ujar Royke.

Secara khusus, Wholesale Innovation Hub dibuat sedemikian rupa guna memberikan kenyamanan sesuai kebutuhan karyawan, terutama generasi muda yang mendominasi tenaga kerja BNI. Saat ini, 40 persen karyawan BNI berasal dari generasi Z, yang membawa perspektif baru dan gagasan segar dalam pengembangan layanan digital.



Adapun fasilitas Wholesale Innovation Hub di RDTX Square memiliki konsep ruang kerja yang berbeda dari kantor perbankan pada umumnya. Beberapa fasilitas unggulan yang tersedia meliputi:

Ruang kerja yang nyaman dan fleksibel, didesain untuk meningkatkan produktivitas dan kolaborasi antartim.

Coffee shop dan mini golf, sebagai sarana relaksasi bagi karyawan untuk mendorong kreativitas dalam menciptakan inovasi baru.

Layar besar interaktif, yang menampilkan informasi terkait pengembangan untuk memudahkan monitoring dan pengambilan keputusan berbasis data.

Agile Room/Collaborative Room, dilengkapi dengan fasilitas brainstorming seperti peralatan presentasi interaktif untuk mendukung diskusi inovatif dan sesi design thinking.

Conference Room, menjadi ruang pertemuan modern berteknologi canggih yang mendukung presentasi, diskusi strategis, serta pertemuan dengan mitra bisnis atau nasabah korporasi.

Hingga saat ini, BNIdirect telah mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan. Per tahun 2024, nilai transaksi yang berhasil dihimpun oleh Wholesale Digital Channel mencapai Rp7,931 triliun, naik sebesar 23,3 persen year-on-year (YoY), angka transaksi yang meningkat sebesar 36,5 persen YoY, serta pengguna Wholesale Digital Channel meningkat sebesar 14,2 persen YoY.

Royke mengatakan, mesti kerja di perbankan memiliki stigma kaku dan tradisional, BNI percaya bahwa inovasi digital terbaik lahir dari lingkungan yang mendukung kreativitas dan kolaborasi.

“Dengan Wholesale Innovation Hub ini, kami berharap dapat terus melayani nasabah korporasi dan bisnis dengan baik dengan terus mengembangkan solusi perbankan digital yang memudahkan nasabah sehingga menjadikan BNI sebagai top of mind dari transaksional nasabah,” pungkas Royke.

(rea/rir)


[Gambas:Video CNN]




Source link

Related Posts

Tani Merdeka dan Bulog Jatim Kerja Sama Wujudkan Kesejahteraan Petani

Jakarta, CNN Indonesia — Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Tani Merdeka Indonesia bersama Kantor Wilayah Perum Bulog Jawa Timur resmi menjalin kerja sama strategis guna mendukung pencapaian swasembada pangan di Provinsi…

Sri Mulyani Suntik Modal BUMN Baru Agrinas Rp8 T: Sudah Ada di APBN

Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Keuangan Sri Mulyani bersuara soal rencana menyuntikan dana APBN melalui penyertaan modal negara (PMN) senilai Rp8 triliun kepada BUMN baru bernama Agrinas. Ia menegaskan Agrinas adalah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Getok ABG Pakai Airsoft Gun Saat Dibangunkan Sahur, Pria Bogor Jadi Tersangka

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
Getok ABG Pakai Airsoft Gun Saat Dibangunkan Sahur, Pria Bogor Jadi Tersangka

Gubernur Banten Andra Soni Komitmen Bantu Kabupaten/Kota Bangun Jalan Desa

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
Gubernur Banten Andra Soni Komitmen Bantu Kabupaten/Kota Bangun Jalan Desa

AKP Lusiyanto-Aipda Petrus Korban Tembak Oknum TNI Dimakamkan di OKU Timur

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
AKP Lusiyanto-Aipda Petrus Korban Tembak Oknum TNI Dimakamkan di OKU Timur

Komisi I DPR Sepakat Bawa RUU TNI ke Paripurna untuk Disahkan Jadi UU

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Komisi I DPR Sepakat Bawa RUU TNI ke Paripurna untuk Disahkan Jadi UU

Jadwal Buka Puasa Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 18 Maret 2025

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Jadwal Buka Puasa Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 18 Maret 2025

Rampok Perkosa Korban di Depok, Ancam Bunuh Pakai Kapak Jika Teriak

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Rampok Perkosa Korban di Depok, Ancam Bunuh Pakai Kapak Jika Teriak