Sri Mulyani Akhirnya Buka Suara Tanggapi Isu Mundur dari Kabinet



Jakarta, CNN Indonesia

Menteri Keuangan Sri Mulyani buka suara suara menjawab isu mundur dari Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran, sebagaimana yang ramai beredar belakangan ini.

Ia tak secara lugas membantah rumor mundur tersebut. Namun, Sri Mulyani menegaskan saat ini ia tetap fokus bekerja menjalankan tugas dan kepercayaan Presiden Prabowo untuk mengurus keuangan negara.

“Saya juga menegaskan, banyak rumor mengenai posisi saya, sampai sekarang saya tetap fokus menjaga tugas negara kepercayaan presiden mengelola APBN secara profesional,” katanya saat konferensi pers hari ini, Selasa (18/3).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kabar mundur bukan hanya menerpa Sri Mulyani, tetapi juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. Namun, Airlangga membantah isu tersebut dan menyebut itu hoaks.



“Saya tetap bekerja konsentrasi bekerja dan tidak ada rencana mundur,” kata Airlangga di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (18/3).

Airlangga juga membantah jika Menteri Keuangan Sri Mulyani akan mundur dari kabinet. Ia mengaku sudah berkomunikasi dengan Sri Mulyani siang tadi ihwal kabar miring tersebut.

“Bu Sri Mulyani juga sudah saya komunikasi tadi siang, beliau juga sedang bekerja penuh. Jadi hoaks itu,” kata dia.

Sebelumnya Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hariqo Wibawa Satria juga telah membantah jika Menkeu Sri Mulyani mundur dari kabinet.

“Kami ingin menegaskan bahwa informasi yang beredar di media sosial mengenai pengunduran diri Ibu Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan adalah tidak benar alias hoaks,” kata Hariqo dalam videonya di akun Instagram Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan, Selasa.

Belakangan ini beredar kabar ada rencana reshuffle kabinet akan kembali terjadi usai Lebaran. Sejumlah menteri diisukan akan diganti, salah satunya Sri Mulyani dan Airlangga Hartarto. Kedua menteri itu juga dikabarkan akan mengundurkan diri dari kabinet.

[Gambas:Video CNN]

(skt/pta)





Source link

Related Posts

Pemerintah Godok Jamu Kuat Cegah ‘Sritex’ Lain Tumbang

Jakarta, CNN Indonesia — Pemerintah tengah merancang berbagai kebijakan untuk menjaga industri padat karya, khususnya sektor tekstil dan produk tekstil (TPT), agar tidak mengalami kesulitan seperti yang dialami PT Sri…

Pemerintah Siapkan Rp20 T Subsidi Kredit Investasi untuk Padat Karya

Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan pemerintah menyiapkan Rp20 triliun subsidi untuk investasi industri padat karya skala kecil menengah, khususnya guna merevitalisasi permesinan. Ia mengungkapkan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Di Depan Kapolri, Kakorlantas Paparkan Kesiapan Strategi Kawal Arus Mudik 2025

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Di Depan Kapolri, Kakorlantas Paparkan Kesiapan Strategi Kawal Arus Mudik 2025

Kapolri Tinjau Pabrik Sepatu di Brebes, Harap Bisa Kurangi Pengangguran

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Kapolri Tinjau Pabrik Sepatu di Brebes, Harap Bisa Kurangi Pengangguran

H-1 Rapat Paripurna soal RUU TNI, Pimpinan Komisi I DPR Temui Prabowo

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
H-1 Rapat Paripurna soal RUU TNI, Pimpinan Komisi I DPR Temui Prabowo

RUU TNI Dibawa ke Paripurna Besok untuk Disahkan Jadi Undang-Undang

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
RUU TNI Dibawa ke Paripurna Besok untuk Disahkan Jadi Undang-Undang

Jurus Pemkot Entaskan Penyebaran Kasus TBC di Kota Tangerang

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Jurus Pemkot Entaskan Penyebaran Kasus TBC di Kota Tangerang

Momen Menkum Cari Mahasiswa Pendemo RUU TNI yang Pulang Duluan

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Momen Menkum Cari Mahasiswa Pendemo RUU TNI yang Pulang Duluan