RI Kecam Serangan Terbaru Israel ke Gaza Sebabkan Ratusan Orang Tewas


Jakarta

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI mengecam serangan Israel ke Gaza, Palestina, saat bulan Ramadan. Serangan terbaru Israel menyebabkan ratusan orang tewas.

“Indonesia mengecam keras serangan terbaru Israel ke Gaza (17/3), yang telah menewaskan setidaknya 232 warga sipil, termasuk anak-anak, di bulan suci Ramadan,” tulisnya di media sosial X @Kemlu_RI, Selasa (18/3/2025).

Indonesia menganggap serangan Israel mengancam peluang gencatan senjata. Kemlu RI juga menganggap Israel mengganggu propek negosiasi solusi dua negara.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Serangan ini menambah rangkaian provokasi Israel yang mengancam gencatan senjata dan mengganggu prospek negosiasi perdamaian menuju Solusi Dua Negara,” tambahnya.

Kemlu RI mendesak PBB mengambil tindakan menghentikan serangan tersebut. RI juga meminta semua pihak untuk mendorong adanya gencatan senjata.

“Indonesia mendesak Dewan Keamanan PBB dan komunitas internasional untuk segera mengambil tindakan guna menghentikan serangan Israel, serta menyerukan semua pihak memulihkan gencatan senjata demi mencegah lebih banyak korban sipil,” katanya.

Kemlu menegaskan Indonesia selalu memperjuangkan perdamaian dan kemerdekaan Palestina. Indonesia terus mendesak Israel menghentikan pendudukan terhadap Palestina.

“Indonesia menegaskan kembali posisinya yang konsisten bahwa penghentian pendudukan ilegal Israel adalah satu-satunya jalan menuju perdamaian yang adil dan abadi di kawasan,” katanya.

(azh/haf)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Rapat RUU Perkoperasian, Baleg DPR Usul Pembentukan Otoritas Pengawas Koperasi

Jakarta – Badan Legislasi (Baleg) DPR RI menggelar rapat mengenai Revisi Undang-Undang (RUU) Nomor 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian. Dalam rapat ini, muncul usulan pembentukan otoritas pengawas koperasi. Hal tersebut…

Guru dan Murid Sekolah Rakyat Diseleksi Mulai April 2025

Jakarta – Menteri Sosial Saifullah Yusuf mengatakan proses penerimaan peserta didik dan rekrutmen tenaga pendidik Sekolah Rakyat dimulai pada April 2025. Sekolah tersebut juga ditargetkan bakal beroperasi pada tahun ajaran…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Rapat RUU Perkoperasian, Baleg DPR Usul Pembentukan Otoritas Pengawas Koperasi

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Rapat RUU Perkoperasian, Baleg DPR Usul Pembentukan Otoritas Pengawas Koperasi

Guru dan Murid Sekolah Rakyat Diseleksi Mulai April 2025

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Guru dan Murid Sekolah Rakyat Diseleksi Mulai April 2025

Budi Arie Teken Pakta Integritas, Bawa 6 Area Perubahan Birokrasi

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Budi Arie Teken Pakta Integritas, Bawa 6 Area Perubahan Birokrasi

Hitungan LPSK soal Restitusi Bos Rental Korban Penembakan Oknum TNI

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Hitungan LPSK soal Restitusi Bos Rental Korban Penembakan Oknum TNI

M Nuh Paparkan Progres Sekolah Rakyat: Kurikulum Hingga Seleksi Murid

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
M Nuh Paparkan Progres Sekolah Rakyat: Kurikulum Hingga Seleksi Murid

Rupiah Jatuh ke Rp16.531 Sore Ini

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Rupiah Jatuh ke Rp16.531 Sore Ini