Sri Mulyani Suntik Modal BUMN Baru Agrinas Rp8 T: Sudah Ada di APBN



Jakarta, CNN Indonesia

Menteri Keuangan Sri Mulyani bersuara soal rencana menyuntikan dana APBN melalui penyertaan modal negara (PMN) senilai Rp8 triliun kepada BUMN baru bernama Agrinas.

Ia menegaskan Agrinas adalah perusahaan pelat merah lama yang ‘disulap’ menjadi BUMN anyar. Sang Bendahara Negara menekankan alokasi uang sebanyak itu juga sudah ditetapkan dalam APBN 2025.

“Kami menyiapkan di dalam APBN, below the line, sampai dengan Rp8 triliun. Di dalam APBN itu ada below the line, yaitu pembiayaan untuk investasi,” ungkapnya dalam Konferensi Pers di Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kemenkeu, Jakarta Selatan, Selasa (18/3).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Alokasi Rp8 triliun (untuk Agrinas) sudah ada di APBN. Jadi, jangan dibuat berita seolah-olah ini angka baru. Hanya, waktu itu belum dialokasikan untuk BUMN mana,” dalih Sri Mulyani.



Wanita yang akrab disapa Ani itu mengatakan prosesnya saat ini ada di Kementerian BUMN. Nantinya, kementerian di bawah pimpinan Erick Thohir itu harus menyampaikan penjelasan tentang Agrinas kepada DPR RI.

Setelah proses di parlemen selesai, pemerintah melalui Kementerian Keuangan bakal mencairkan penyertaan modal negara (PMN) sebesar Rp8 triliun untuk Agrinas.

Rencana pemberian PMN untuk Agrinas sempat diungkap Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono. Pria yang akrab disapa Tommy itu menyebut langkah ini sejalan dengan target ketahanan pangan yang ditetapkan Presiden Prabowo Subianto.

“Pemerintah pada awal 2025 telah melakukan perluasan bidang usaha pada tiga BUMN melalui repurposing BUMN konsultan karya menjadi BUMN yang bergerak di sektor perikanan, perkebunan, dan pangan,” tuturnya dalam Konferensi Pers APBN KiTA di Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Kamis (13/3).

“Untuk peningkatan kapasitasnya, pemerintah merencanakan pengalokasian penambahan PMN kepada PT Agrinas Jaladri Nusantara, PT Agrinas Pangan Nusantara, dan PT Agrinas Palma Nusantara,” tambah Tommy

Alokasi PMN Rp8 triliun dipergunakan untuk beberapa hal, antara lain kegiatan tambak budidaya dan perikanan tangkap, pengelolaan kawasan sentra produksi pangan (KSPP), revitalisasi lahan, serta pengelolaan perkebunan kelapa sawit.

[Gambas:Video CNN]

(skt/pta)





Source link

Related Posts

Jasa Marga Tambah SPKLU di Jalur Mudik, Total 127 Unit di Jawa

Jakarta, CNN Indonesia — PT Jasa Marga (Persero) Tbk menambah jumlah Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di sepanjang jalur mudik Lebaran di Pulau Jawa. Corporate Communication & Community Development (CCO)…

Zulhas Ungkap Syarat RI Tak Perlu Impor Beras Lagi hingga 2026

Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan alias Zulhas optimistis Indonesia berpotensi tidak lagi mengimpor beras hingga akhir 2026. Menurutnya, hal ini dapat tercapai jika sejumlah kebijakan terkait produksi…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Kantor BP Batam Digeledah Polda Kepri, Ini Kasus yang Diusut

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Kantor BP Batam Digeledah Polda Kepri, Ini Kasus yang Diusut

Jasa Marga Tambah SPKLU di Jalur Mudik, Total 127 Unit di Jawa

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Jasa Marga Tambah SPKLU di Jalur Mudik, Total 127 Unit di Jawa

Polisi Ungkap Kasus Minyakita Disunat di Jakbar, 2 Orang Jadi Tersangka

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Polisi Ungkap Kasus Minyakita Disunat di Jakbar, 2 Orang Jadi Tersangka

Ivan Sugiamto Pemaksa Siswa SMA Menggonggong Dituntut 10 Bulan Penjara

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Ivan Sugiamto Pemaksa Siswa SMA Menggonggong Dituntut 10 Bulan Penjara

Polisi dan Pemkab Pandeglang Akan Tindak Travel Bodong Selama Mudik Lebaran

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Polisi dan Pemkab Pandeglang Akan Tindak Travel Bodong Selama Mudik Lebaran

Menkum Audiensi dengan Massa Aksi Tolak RUU TNI

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Menkum Audiensi dengan Massa Aksi Tolak RUU TNI