Dukung Sekolah Rakyat, Gubernur Maluku Utara Siapkan Lahan 10 Hektare


Jakarta

Menteri Sosial Saifullah Yusuf menerima kunjungan dari Gubernur Maluku Utara (Malut) Sherly Tjoanda di Kantor Kementerian Sosial, Jakarta, hari ini. Dalam pertemuan tersebut, Sherly menyatakan siap menyediakan lahan untuk pembangunan Sekolah Rakyat di daerahnya.

“Mungkin untuk Sekolah Rakyat kami punya lahan 5-10 hektare di dekat kantor Gubernur,” kata Sherly dalam keterangan tertulis, Rabu (19/3/2025).

Menyambut baik apa yang diutarakan oleh Sherly, Saifullah menganjurkan untuk pengajuan lahan pembangunan Sekolah Rakyat secara tertulis ke Kemensos.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Sebelum tanggal 21 untuk pengajuannya bahwa bersedia untuk ditempati sebagai Sekolah Rakyat,” ujar Saifullah.

Saifullah menambahkan untuk menyertakan data lokasi secara lengkap disertai dengan dokumentasi lokasi yang akan dijadikan sekolah rakyat. Program Sekolah Rakyat ini berkonsep asrama dengan target 1.000 siswa dari jenjang SD, SMP dan SMA.

“Sekolah Rakyat ini diperuntukkan masyarakat miskin dan miskin ekstrem yang berada didesil 1 dan 2. Untuk seluruh kebutuhan siswanya juga akan dipenuhi dalam pelaksanaannya,” ungkapnya.

Saifullah mengatakan adanya rencana pembangunan Sekolah Rakyat ini, diharapkan anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem yang ada di Maluku Utara dapat memperoleh akses pendidikan yang lebih baik.

“Selain itu, mereka dapat menjadi agen perubahan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi keluarganya. Upaya ini sejalan dengan komitmen pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sektor pendidikan,” tutupnya.

(anl/ega)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Ulah Anggota Ormas Palak Petugas Wi-Fi, Tak Dikasih Malah Mengeroyok

Jakarta – Ada-ada saja ulah anggota organisasi masyarakat (ormas) di Depok, Jawa Barat. Mereka memalak teknisi yang sedang memasang jaringan kabel Wi-Fi hingga berujung pengeroyokan. Pemalakan ini terjadi…

Kekejian Residivis Perampok Berkapak Perkosa Wanita Depok

Depok – Perampok rumah warga di Depok berhasil ditangkap Polisi. Pelaku tak hanya mencuri barang milik korban, tapi juga memperkosa wanita pemilik rumah dan diancam dibunuh pakai kapak.…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Ulah Anggota Ormas Palak Petugas Wi-Fi, Tak Dikasih Malah Mengeroyok

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Ulah Anggota Ormas Palak Petugas Wi-Fi, Tak Dikasih Malah Mengeroyok

Kekejian Residivis Perampok Berkapak Perkosa Wanita Depok

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Kekejian Residivis Perampok Berkapak Perkosa Wanita Depok

Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 20 Maret 2025

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 20 Maret 2025

PK Antam Dikabulkan MA, Legislator PD Sebut Aset Budi Said Bisa Segera Disita

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
PK Antam Dikabulkan MA, Legislator PD Sebut Aset Budi Said Bisa Segera Disita

460 Ribu Peserta BPJS Kesehatan di Medan Menunggak Iuran

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 2 views
460 Ribu Peserta BPJS Kesehatan di Medan Menunggak Iuran

25 Ribu Rumah buat Warga Tanpa Selip Gaji Bakal Disalurkan April 2025

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
25 Ribu Rumah buat Warga Tanpa Selip Gaji Bakal Disalurkan April 2025