Kantor BP Batam Digeledah, Andre Rosiade Dukung Polisi Usut Tuntas Kasus


Jakarta

Jajaran penyidik Polda Kepulauan Riau menggeledah kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam. Ketua Panja BP Batam DPR RI Andre Rosiade mendukung langkah aparat penegak hukum itu.

“Panja BP Batam DPR mendukung langkah penegak hukum menuntaskan kasus ini. Kami meminta kasus ini dibongkar setuntas-tuntasnya,” ujar Andre Rosiade kepada wartawan, Rabu (19/3/2025).

Menurutnya, terbongkarnya kasus ini juga bisa menjadi pintu bagi kepala dan wakil kepala BP Batam yang baru untuk evaluasi. Sekaligus, pejabat baru bisa ‘bersih-bersih’ di BP Batam.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kami berharap bisa menjadi awalan baru bagi BP Batam di bawah ketua dan wakil ketua baru,” sambungnya.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Kepri Kombes Zahwani Pandra Arsyad mengatakan penggeledahan di kantor BP Batam itu berdasarkan laporan polisi tentang dugaan mark up proyek revitalisasi pelabuhan. Laporan itu telah diterima pada 2021.

“Upaya penggeledahan itu terkait adanya laporan dan pengaduan adanya mark up atau penyalahgunaan atau korupsi dari revitalisasi Pelabuhan Batu Ampar, Kota Batam, Kepulauan Riau,” kata Pandra saat dihubungi, Rabu (19/3/2025).

Polisi belum memerinci soal barang bukti yang ditemukan dari penggeledahan di kantor BP Batam. Polisi juga enggan membeberkan terkait kabar adanya seorang pejabat BP Batam yang ikut diamankan dari penggeledahan tersebut.

(isa/jbr)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

IHSG Anjlok, Waka MPR Minta Peran Investor Institusional Domestik Diperkuat

Jakarta – Wakil Ketua MPR RI Eddy Soeparno menanggapi anjloknya Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (18/3). Ia meminta pemangku kebijakan sektor keuangan agar memperkuat…

KPK Usul Koruptor Tak Disediakan Makanan, Novel Baswedan Punya Opini Lain

Jakarta – Wakil Ketua KPK Johanis Tanak mengusulkan harus ada hukuman yang lebih berat kepada koruptor, salah satunya tidak menyediakan makanan di penjara. Mantan penyidik senior KPK Novel Baswedan justru…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

IHSG Anjlok, Waka MPR Minta Peran Investor Institusional Domestik Diperkuat

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
IHSG Anjlok, Waka MPR Minta Peran Investor Institusional Domestik Diperkuat

KPK Usul Koruptor Tak Disediakan Makanan, Novel Baswedan Punya Opini Lain

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
KPK Usul Koruptor Tak Disediakan Makanan, Novel Baswedan Punya Opini Lain

Truk Mogok Hari Ini, Apindo Minta Revisi Larangan Jalan Hanya 6 Hari

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Truk Mogok Hari Ini, Apindo Minta Revisi Larangan Jalan Hanya 6 Hari

Kakorlantas Rilis Lagu ‘Mudik Aman, Keluarga Nyaman, Kapolri Apresiasi

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Kakorlantas Rilis Lagu ‘Mudik Aman, Keluarga Nyaman, Kapolri Apresiasi

Tanda Ekonomi RI Sedang Tidak Baik-baik Saja

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 2 views
Tanda Ekonomi RI Sedang Tidak Baik-baik Saja

5 Fakta Bareskrim Bongkar Kasus Scam Kripto Internasional Rp 105 Miliar

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 1 views
5 Fakta Bareskrim Bongkar Kasus Scam Kripto Internasional Rp 105 Miliar