Akhirnya 707 Ribu Siswa Terima KJP Plus, Masuk TMII hingga Ancol Gratis


Jakarta

Gubernur Jakarta Pranono Anung membagikan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus untuk 707.622 siswa hari ini. Siswa yang menerima manfaat KJP plus bisa mendapatkan bantuan pendidikan hingga mengakses tempat wisata edukatif di Jakarta secara gratis.

“Hari ini secara resmi KJP Plus yang berjumlah kurang lebih 707.622 siswa kami luncurkan, kami bagi, kami sampaikan,”kata Pramono di Balai Kota Jakarta, Kamis (20/3/2025).

Tempat wisata edukatif itu antara lain Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Ancol, Monas, museum, dan Kebun Binatang Ragunan. Dia berharap para siswa bisa memanfaatkannya dengan baik.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Yang saya gembira, pada waktu itu kami ingin siswa-siswa ini bisa TMII, Ancol, Monas, museum, Ragunan. Alhamdulillah sekarang semua bisa dilihat,” lanjutnya.

Diketahui, Jumlah penerima KJP Plus bertambah 126 ribu penerima dibandingkan sebelumnya sebanyak 520 ribu siswa.Adapun anggaran KJP Plus saat ini mencapai Rp 824 miliar.

“Anggaran Rp 824 miliar,” ujarnya.

Penyaluran KJP ini merupakan salah satu janji politik Pramono bersama Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno yang direalisasikan dalam waktu satu bulan. Selain KJP Plus, Pranono juga berencana meningkatkan jumlah penerima Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU) menjadi 20 ribu mahasiswa tahun ini dan tahun depan.

Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa dari keluarga kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan hingga S3.

“Syaratnya hanya diri sendiri enggak perlu pakai evaluasi setiap tahun, IPK aja. Yang penting memenuhi syarat sampai dengan selesai. Selesai S1 kalau mau ke S2, IPK harus memenuhi syarat. S2, S3 dan seterusnya,” imbuhnya.

(bel/zap)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Nusron Minta Tangerang dan Tangsel Ubah Tata Ruang demi Atasi Banjir

Jakarta – Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Nusron Wahid meminta revisi rencana tata ruang wilayah (RTRW) untuk mengatasi banjir. Dia berharap Pemerintah Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) bisa…

Jelang PSU di Kabupaten Siak, 3 Paslon Deklarasi Pilkada Damai

Pekanbaru – Kabupaten Siak, Provinsi Riau akan menggelar pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2024. Menjelang PSU, ketiga paslon bupati dan wakil bupati menggelar deklarasi damai. Wakapolda Riau Brigjen Adrianto Jossy…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Nusron Minta Tangerang dan Tangsel Ubah Tata Ruang demi Atasi Banjir

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 1 views
Nusron Minta Tangerang dan Tangsel Ubah Tata Ruang demi Atasi Banjir

Jelang PSU di Kabupaten Siak, 3 Paslon Deklarasi Pilkada Damai

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 2 views
Jelang PSU di Kabupaten Siak, 3 Paslon Deklarasi Pilkada Damai

Sopir Truk Demo Kemenhub, Bawa Spanduk ‘Butuh Makan, Bukan Penutupan Jalan’

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 2 views
Sopir Truk Demo Kemenhub, Bawa Spanduk ‘Butuh Makan, Bukan Penutupan Jalan’

Menhub Akui Kesulitan Berantas Travel Gelap Saat Mudik Lebaran

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 2 views
Menhub Akui Kesulitan Berantas Travel Gelap Saat Mudik Lebaran

MK Larang Caleg Terpilih Mundur demi Pilkada, Gerindra Siap Patuhi

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 2 views
MK Larang Caleg Terpilih Mundur demi Pilkada, Gerindra Siap Patuhi

Saya Dengar Ojol Akan Terima BHR Kurang Lebih Rp1 Juta

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 2 views
Saya Dengar Ojol Akan Terima BHR Kurang Lebih Rp1 Juta