Cerita Saksi soal Oknum TNI Bawa 2 Senpi Saat Tembak 3 Polisi Lampung


Jakarta

Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika menyebut saksi-saksi melihat tiga anggota Polsek Negara Batin ditembak oleh dua oknum TNI. Oknum TNI ini diduga membawa dua senjata api.

Keterangan itu didapatkan dari tersangka judi sabung ayam, Zulkarnaen. Zulkarnaen melihat oknum TNI tersebut membawa senjata laras panjang.

“Saksi yang juga tersangka ini tahu oknum itu membawa senjata api yang diselipkan di pinggang dan laras panjang yang saksi tidak tahu jenis apa,” kata Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika, dilansir detikSumbagsel, Rabu (19/3/2025).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Helmy juga menyampaikan 13 selongsong yang ditemukan di lokasi kejadian berasal dari 3 jenis senjata api berbeda-beda.

“Jumlah selongsong 13, di antaranya dua butir selongsong dengan ukuran 9 mm, 3 butir selongsong ukuran 7,62 mm, dan 8 butir kaliber 5,56 mm,” jelasnya.

Atas temuan ini, Helmy menjelaskan akan melakukan uji balistik terhadap proyektil yang bersarang pada tubuh 3 anggota Polri dan selongsong peluru yang ditemukan di lokasi kejadian.

“Ini semua sedang dilakukan pemeriksaan uji balistik forensik. Kemudian dari tubuh korban sudah diambil sampel darah diperiksa ke labfor,” pungkas.

Baca berita selengkapnya di sini.

(rdp/idh)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Produsen Catut Merek Minyakita di Tangerang Produksi 120 Ribu Botol Per Bulan

Jakarta – Subdit Industri dan Perdagangan (Indag) Ditreskrimsus Polda Metro Jaya membongkar produsen minyak yang mencatut Minyakita untuk dijual ke masyarakat. Perusahaan nakal tersebut sudah beraksi selama kurang lebih dua…

Modus Kepala SD di Bekasi Tilap BOS Rp 651 Juta: Mark Up Listrik-Internet

Bekasi – Polisi menangkap kepala sekolah SD di Cikarang, Kabupaten Bekasi, berinisial AA dan istrinya, HNH, selaku bendahara sekolah karena diduga menggelapkan dana Rp 651 juta. Mereka diduga menyelewengkan dana…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Produsen Catut Merek Minyakita di Tangerang Produksi 120 Ribu Botol Per Bulan

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Produsen Catut Merek Minyakita di Tangerang Produksi 120 Ribu Botol Per Bulan

Modus Kepala SD di Bekasi Tilap BOS Rp 651 Juta: Mark Up Listrik-Internet

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Modus Kepala SD di Bekasi Tilap BOS Rp 651 Juta: Mark Up Listrik-Internet

Kapolri Pimpin Apel Operasi Ketupat 2025 di Surabaya

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Kapolri Pimpin Apel Operasi Ketupat 2025 di Surabaya

Gubernur Banten Andra Soni Ingin Buat Festival di Anyer

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Gubernur Banten Andra Soni Ingin Buat Festival di Anyer

RUU KUHAP Atur CCTV di Ruang Pemeriksaan-Penahanan untuk Cegah Kekerasan

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
RUU KUHAP Atur CCTV di Ruang Pemeriksaan-Penahanan untuk Cegah Kekerasan

Andra Sebut Potensi Zakat di Provinsi Banten Rp 11 Triliun: Setara APBD

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Andra Sebut Potensi Zakat di Provinsi Banten Rp 11 Triliun: Setara APBD