KAI Bakal Jual Tiket Murah Berharga Mulai Rp100 Ribu, Catat Tanggalnya



Jakarta, CNN Indonesia

PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali memberikan promo untuk perjalanan kereta jarak jauh. Program ini masuk dalam kategori flash sale dengan harga tiket dijual mulai Rp100 ribu saja.

EVP of Passenger Transport Marketing and Sales PT KAI Krisna Arianto mengatakan promo flash sale atau tiket murah ini akan berlangsung satu hari saja yakni 18 Maret 2025. Tiket yang disediakan sebanyak 2.000 kursi.

“Jadi, nanti di tanggal 18 kita akan ada flash sale. Nah, di flash sale itu kita akan ada single tarif. Jadi, untuk Kereta Ekonomi tarifnya hanya Rp100 ribu,” ujarnya di Kementerian BUMN, Rabu (12/3).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sedangkan, untuk Kereta Bisnis dijual hanya Rp200 ribu dan eksekutif sebesar Rp300 ribu. Namun, tiket murah ini memang tak berlaku untuk semua rute, hanya beberapa rute pilihan saja.



“Nah, tinggal nanti dipilih saja karena nggak semua relasi dan nggak semua tanggal itu ada diskonnya seperti itu,” jelasnya.

Selain program flash sale, pada 19 Maret, KAI juga akan memberikan diskon tiket berupa potongan harga 20 persen untuk keberangkatan 19 Maret sampai 11 April 2025. Jumlah tiket yang disediakan sebanyak 3.800 kursi.

“Nah, selain flash sale yang kita lakukan di tanggal 18, di tanggal 19 pun kita juga buka penjualan untuk diskon. Nah, diskonnya sampai dengan 20 persen,” jelasnya.

Untuk mendapatkan dan mengecek ketersediaan tiket murah ini, calon pembeli diimbau melakukan pembelian langsung di website resmi seperti KAI Access.

“Tapi balik lagi bahwa memang yang kami sediakan tiketnya kurang lebih sih di Rp3.800-an lah. Jadi, nanti silahkan dicek saja mana saja yang nanti mungkin bisa ada diskonnya gitu,” pungkasnya.

[Gambas:Video CNN]

(agt/ldy)





Source link

Related Posts

Transvision dan HITA Hadirkan Teknologi Hiburan Terbaru

Jakarta, CNN Indonesia — Transvision bersama Hotel Information Technology Association (HITA) menggelar acara gathering di Menara Bank Mega pada Kamis (13/3), untuk memperkenalkan solusi teknologi terbaru bagi industri perhotelan. Dalam…

Menhub Prediksi Puncak Mudik Lebaran 28 Maret, Arus Balik 6 April

Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi memprediksi puncak arus mudik Lebaran akan terjadi pada H-3 atau 28 Maret 2025. Pada hari itu diperkirakan terjadi pergerakan 12,1 juta orang. “Sedangkan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Waktu OTT Dia Jubir KPK

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Waktu OTT Dia Jubir KPK

Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

Banjir Kritik ke Febri Diansyah Eks Jubir KPK yang Kini Bela Hasto

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Banjir Kritik ke Febri Diansyah Eks Jubir KPK yang Kini Bela Hasto

Kecelakaan di Tol Jager Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Kecelakaan di Tol Jager Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

Natalius Pigai Nilai Presidential Threshold 20% Langgar HAM

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 8 views
Natalius Pigai Nilai Presidential Threshold 20% Langgar HAM

Sesuai Asta Cita Pembangunan SDM

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 9 views
Sesuai Asta Cita Pembangunan SDM