Kantor Cabang Bandung Dirusak, Hana Bank Pastikan Uang Nasabah Aman



Jakarta, CNN Indonesia

PT Bank KEB Hana Indonesia atau Hana Bank memastikan dana nasabah aman usai insiden perusakan Kantor Cabang Bandung Dago pada Jumat (21/3) malam.

Melalui keterangan tertulis, Manajemen Hana Bank memastikan keamanan dan kenyamanan nasabah setelah kejadian itu. Mereka menyatakan kenyamanan nasabah serta karyawan adalah prioritas utama.

“Hana Bank juga memastikan bahwa data dan dana nasabah tetap aman,” dikutip dari keterangan tertulis yang diterima CNNIndonesia.com dari Corporate Communication Senior Manager Hana Bank Adisti Dini Indreswari, Sabtu (22/3).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hana Bank menyampaikan nasabah bisa mengakses layanan perbankan via daring untuk sementara. Nasabah Hana Bank dapat mengakses layanan perbankan melalui MyHana Mobile Banking, Internet Banking, dan ATM.



“Untuk pertanyaan lebih lanjut, silakan menghubungi Call Hana 1-500-021,” ucap Hana Bank.

Sebelumnya, kebakaran melanda bank swasta, Hana Bank, di Jalan Ir H Juanda atau Jalan Dago Nomor 54, Kota Bandung pada Jumat (21/3). Pemadam kebakaran berhasil menjinakkan api pukul 01.02 WIB.

Seorang saksi mata menyebut kejadian bermula ketika sejumlah massa yang diduga sebelumnya berasal dari sekitar DPRD Jabar dipukul mundur polisi ke arah Jalan Dago.

Massa sempat membakar ban bekas di tengah jalan. Kemudian massa masuk ke Hana Bank dan merusak bangunan tersebut. Tidak diketahui identitas oknum yang merusak bangunan.

“Kurang lebih jam 10-an (malam) kejadiannya. Mereka dari arah DPRD Jabar, terus ke sini dan akhirnya ngebakar kantor bank,” kata sumber yang meminta namanya dirahasiakan kepada detikJabar.

(vws)


[Gambas:Video CNN]




Source link

Related Posts

Menteri PKP Ara Buka Suara Pengembang Ragukan Program 3 Juta Rumah

Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait buka suara soal pengembang yang meragukan Program 3 Juta rumah. Para pengembang mengeluhkan program tersebut karena belum menunjukkan progress.…

PSSI Susah Menang Karena Gizinya Tak Bagus

Jakarta, CNN Indonesia — Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hidayana menyinggung kemampuan Timnas Indonesia dalam memenangkan setiap pertandingan yang mereka lakoni. Komentar ia berikan khususnya terhadap kekalahan yang dialami Timnas. Menurutnya,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Kemenhut Tanam 50 Ribu Bibit Pohon di Puncak Bogor untuk Perbaiki DAS

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 0 views
Kemenhut Tanam 50 Ribu Bibit Pohon di Puncak Bogor untuk Perbaiki DAS

Aturan Penyeberangan Merak Bakauheni Selama Mudik Lebaran 2025

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 0 views
Aturan Penyeberangan Merak Bakauheni Selama Mudik Lebaran 2025

Ada 39 Vila Disegel Diduga Langgar Aturan DAS di Bogor

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 0 views
Ada 39 Vila Disegel Diduga Langgar Aturan DAS di Bogor

Cerita Pak RT Saat Polisi Cari Buronan hingga Ditemukan Sudah Dimutilasi

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 0 views
Cerita Pak RT Saat Polisi Cari Buronan hingga Ditemukan Sudah Dimutilasi

Menteri PKP Ara Buka Suara Pengembang Ragukan Program 3 Juta Rumah

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 0 views
Menteri PKP Ara Buka Suara Pengembang Ragukan Program 3 Juta Rumah

Kemkomdigi Percepat Penyediaan Internet untuk Pesantren-Madrasah di Aceh

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 0 views
Kemkomdigi Percepat Penyediaan Internet untuk Pesantren-Madrasah di Aceh