Mayat Dalam Karung di Aceh Ternyata Sales Mobil yang Ditembak Oknum TNI AL


Jakarta

Salah seorang warga asal Gampong Ateun Geulinggang Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, Aceh, Hasfiani alias Imam menjadi korban penembakan. Ia diduga ditembak oknum TNI Angkatan Laut (AL). Jasad Hasfiani ditemukan dalam karung.

“Kita masih mendalami kasus ini. Jasad korban ditemukan di kawasan kilometer (KM) 30 jalan KKA menuju Takengon,” kata Kasi Humas Polres Lhokseumawe, Salman Alfarisi dilansir Antara, Senin (17/3/2025).

Korban diketahui berprofesi sebagai perawat dan juga bekerja menjadi agen mobil. Jasadnya ditemukan dalam karung di kawasan KM 30 Gunung Salak Kecamatan Nisam Antara Kabupaten Aceh Utara.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, Dandenpomal Lanal Lhokseumawe, Mayor Laut (PM) Anggiat Napitupulu membenarkan bahwa oknum anggota TNI AL berinisial DI terlibat dalam penembakan ini. DI saat ini sudah menjadi tersangka.

“Memang benar, telah terjadi dugaan pembunuhan yang dilakukan oleh oknum anggota Lanal Lhokseumawe atas nama Kld (kelasi dua) DI,” kata Mayor Laut (PM) Anggiat Napitupulu dalam jumpa pers.

Saat ini, kata dia, terduga tersangka telah ditahan oleh Pomal, dan Dalam hal ini masih proses penyelidikan dan penyidikan masih dilakukan terus oleh Polisi Militer Angkatan Laut.

Sejauh ini, motif sementara penembakan yang mengakibatkan hilangnya nyawa warga Aceh Utara tersebut, diduga karena yang bersangkutan ingin menguasai mobil dari korban.

Kemudian, terkait kronologi pastinya insiden itu belum dapat dijelaskan karena masih dilakukan pemeriksaan terhadap tersangka.

“Penyelidikan sementara, motifnya hanya untuk menguasai mobil itu, tidak ada penculikan tidak ada. Secara spontan hanya untuk memiliki kendaraan itu,” demikian Mayor Laut (PM) Anggiat Napitupulu.

(rdp/idh)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Pemotor di Bogor Tewas Usai Tabrak Pembatas Jalan Tegar Beriman

Bogor – Kecelakaan lalu lintas tunggal sepeda motor terjadi di Jalan Tegar Beriman, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Pengendara sepeda motor tersebut meninggal dunia akibat kecelakaan itu. “Korban kecelakaan meninggal dunia…

Gempa M 4,3 Terjadi di Badung Bali

Badung – Gempa dengan magnitudo (M) 4,3 terjadi di Kabupaten Badung, Bali. Gempa berkedalaman 150 km. “Mag: 4,3,” tulis BMKG dalam keterangannya, Rabu (19/3/2025). Gempa terjadi pada pukul 20.17 WIB.…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Pemotor di Bogor Tewas Usai Tabrak Pembatas Jalan Tegar Beriman

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Pemotor di Bogor Tewas Usai Tabrak Pembatas Jalan Tegar Beriman

Pemerintah Godok Jamu Kuat Cegah ‘Sritex’ Lain Tumbang

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Pemerintah Godok Jamu Kuat Cegah ‘Sritex’ Lain Tumbang

Gempa M 4,3 Terjadi di Badung Bali

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Gempa M 4,3 Terjadi di Badung Bali

Buka Puasa Bareng, Polres Bekasi Kota Beri Santunan ke Anak Yatim

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Buka Puasa Bareng, Polres Bekasi Kota Beri Santunan ke Anak Yatim

LPSK Kesulitan Eksekusi Restitusi Herry Wirawan Pemerkosa 13 Santriwati

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
LPSK Kesulitan Eksekusi Restitusi Herry Wirawan Pemerkosa 13 Santriwati

Polisi Bawa 3 Kardus Isi Dokumen Usai Geledah Kantor BP Batam

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Polisi Bawa 3 Kardus Isi Dokumen Usai Geledah Kantor BP Batam