Mega Insurance Siap Lindungi Pemudik dengan Perlindungan Komprehensif



Jakarta, CNN Indonesia

PT Asuransi Umum Mega (Mega Insurance) memperkenalkan solusi perlindungan komprehensif bagi warga yang akan mudik tahun ini.

Dalam rilisnya disebutkan, Mega Insurance hadir untuk memberikan rasa nyaman bagi masyarakat melalui solusi perlindungan yang tepat.

Iim Qoimuddin selaku Chief Sharia Officer Mega Insurance Sharia menegaskan pentingnya peran asuransi dalam perlindungan selama perjalanan mudik.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Mudik adalah momen Istimewa dan penuh makna bagi sebagian masyarakat Indonesia. Namun, kita juga perlu mengantisipasi berbagai risiko yang bisa saja terjadi selama perjalanan maupun terhadap rumah yang ditinggalkan,” kata Iim dalam rilisnya, Kamis (20/3).

Dia menuturkan momen lebaran ini, Mega Insurance memperkenalkan Asuransi PA (personal accident) yang memberikan perlindungan bagi diri sendiri, serta dalam perjalanan transportasi umum resmi maupun kendaraan pribadi.



Produk ini mencakup santunan cacat tetap akibat kecelakaan, santunan meninggal dunia, biaya pengobatan, dan santunan duka cita akibat kecelakaan. Selain itu, dia juga menutup risiko karena kebakaran dan pencurian untuk rumah yang ditinggal.

Selain itu, Mega Insurance juga menawarkan Asuransi Mega Rumah untuk melindungi properti yang ditinggalkan selama mudik dari berbagai risiko seperti kebakaran, bencana alam, pencurian, serta risiko tanggung jawab hukum terhadap pihak ketiga.

Call center 24 jam

Indrajaya Wardhana, Technical Insurance Deputy Director Mega Insurance, menambahkan perlindungan maksimal tidak lengkap tanpa pentingnya layanan pelanggan. Oleh karena itu pihaknya menyiapkan call center 24 jam.

“Kami menghadirkan layanan Halo MIA, call center 24 jam yang siap membantu pelanggan dalam informasi produk, proses klaim, serta penanganan keluhan dengan cepat dan transparan,” kata Indrajaya.

Dia menuturkan Mega Insurance mengajak masyarakat untuk lebih memperhatikan keselamatan perjalanan dan memastikan aset mereka tetap terlindungi dengan solusi asuransi.

(asa)


[Gambas:Video CNN]




Source link

Related Posts

Bank Mega Bagikan 15 Ribu Paket Sembako kepada Warga

Jakarta, CNN Indonesia — PT Bank Mega Tbk membagikan 15 ribu paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di lingkungan jaringan Kantor Bank Mega di seluruh Indonesia. Penyerahan dilakukan secara simbolis di Menara Bank…

Gandeng Google, Kementerian PU Bagikan Info Jalur Mudik

Jakarta, CNN Indonesia — Kementerian Pekerjaan Umum (PU) menyediakan informasi tentang jalur mudik Lebaran bekerja sama dengan raksasa teknologi Amerika Serikat (AS) Google. Dalam hal ini, Google Maps akan menampilkan posko-posko…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Prabowo Dengar Driver Ojol Terima BHR Rp 1 Juta: Saya Imbau Ditambahlah

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Prabowo Dengar Driver Ojol Terima BHR Rp 1 Juta: Saya Imbau Ditambahlah

WNI Korban Scam Online di Myanmar Ditetapkan Tersangka, Ternyata Jadi Perekrut

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
WNI Korban Scam Online di Myanmar Ditetapkan Tersangka, Ternyata Jadi Perekrut

Ketua Fraksi PKB MPR RI Ingatkan Pentingnya Nuzulul Qur’an

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Ketua Fraksi PKB MPR RI Ingatkan Pentingnya Nuzulul Qur’an

Tanggal 28 Maret 2025 Libur Apa? Cek Jadwal Cuti Bersama

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Tanggal 28 Maret 2025 Libur Apa? Cek Jadwal Cuti Bersama

Kakorlantas Lepas Tim Pamatwil, Optimis Operasi Ketupat 2025 Lancar

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Kakorlantas Lepas Tim Pamatwil, Optimis Operasi Ketupat 2025 Lancar

Polri Duga Masih Ada Ratusan WNI Pekerja Online Scam di Myanmar

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Polri Duga Masih Ada Ratusan WNI Pekerja Online Scam di Myanmar