Pasutri Lansia di Bogor Tertimbun Rumah Ambruk Terbawa Tebing Longsor


Jakarta

Hujan deras membuat tebing setinggi 25 meter longsor dan menimpa satu unit rumah di Bogor Selatan, Kota Bogor. Dua penghuni rumah yang merupakan pasangan suami istri (pasutri) lanjut usia (lansia) sempat tertimbun reruntuhan rumah.

“Tanah longsor sepanjang 15 meter, tinggi 25 meter, lebar 10 meter dan menyebabkan rumah ambruk terbawa longsoran, sehingga pemilik rumah tertimbun,” kata Kalak BPBD Kota Bogor Hidayatullah kepada wartawan, Senin (17/3/2025) malam.

Tebing longsor timpa rumah warga di BogorTebing longsor timpa rumah warga di Bogor Foto: dok. istimewa

Hidayatullah mengatakan pasutri lansia yang sempat tertimpa reruntuhan rumah yakni Joni (90) dan istrinya, Euis (65). Kedua korban berhasil diselamatkan dari reruntuhan rumah oleh warga. Tapi keduanya mengalami luka.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Korban berhasil dievakuasi oleh warga sekitar. Korban atas nama Bapak Joni luka di bagian kaki, kemudian korban atas nama Ibu Euis luka di bagian kepala dan kaki,” ucapnya.

Hidayatullah menyebut posisi rumah pasutri lansia ini berada persis di bibir tebing setinggi 25 meter. Sehingga rumah korban ambruk saat tebing tersebut longsor.

“Rumah tersebut berada persis di bibir tebing, di rumah tersebut hanya dihuni dua orang (Joni dan Euis),” ujar Hidayatullah.

“Kedua korban sudah dibawa ke RS UMMI Kota Bogor, masih perawatan karena ada luka di kepala dan kakinya,” imbuhnya.

(sol/fas)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Koalisi Sipil Nilai Laporan soal Geruduk Rapat RUU TNI Keliru: Pembungkaman

Jakarta – Koalisi Masyarakat Sipil untuk Reformasi Sektor Keamanan menganggap laporan terkait aksi penggerudukan rapat Panitia Kerja (Panja) Komisi I DPR RI dengan pemerintah saat membahas revisi Undang-Undang (RUU) TNI…

Hari Dongeng Sedunia 20 Maret 2025: Sejarah dan Cara Merayakan

Jakarta – Hari Dongeng atau Mendongeng Sedunia (World Storytelling Day) dirayakan pada tanggal 20 Maret setiap tahunnya untuk merayakan seni mendongeng. Hari tersebut mengakui bentuk seni mendongeng dan keragaman di…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Eks Pekerja Sritex Ternyata Belum Teken Kontrak Kerja dengan Investor

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
Eks Pekerja Sritex Ternyata Belum Teken Kontrak Kerja dengan Investor

Koalisi Sipil Nilai Laporan soal Geruduk Rapat RUU TNI Keliru: Pembungkaman

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
Koalisi Sipil Nilai Laporan soal Geruduk Rapat RUU TNI Keliru: Pembungkaman

Perpanjangan Rekrutmen Bersama Dibuka Sampai Besok, Cek Link Daftarnya

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Perpanjangan Rekrutmen Bersama Dibuka Sampai Besok, Cek Link Daftarnya

Hari Dongeng Sedunia 20 Maret 2025: Sejarah dan Cara Merayakan

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Hari Dongeng Sedunia 20 Maret 2025: Sejarah dan Cara Merayakan

Penyebab IHSG Anjlok 6 Persen versi BEI: Faktor Global Termasuk Trump

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Penyebab IHSG Anjlok 6 Persen versi BEI: Faktor Global Termasuk Trump

Warga Pejaten Timur Setuju Normalisasi Sungai: Biar Nggak Banjir Lagi

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
Warga Pejaten Timur Setuju Normalisasi Sungai: Biar Nggak Banjir Lagi