
Jakarta –
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan pihaknya akan membangun tanggul di sejumlah titik setelah hari raya Idul Fitri 1446 H. Tanggul itu ditujukan untuk mencegah banjir akibat air laut pasang atau rob.
“Nanti setelah Lebaran kita akan membangun tanggul tanggul di beberapa tempat,” kata Pramono kepada wartawan di Balai Kota Jakarta, Rabu (12/3/2025).
Namun, dia tak menjelaskan detail di mana saja tanggul akan dibangun. Sebagai informasi, sejumlah wilayah di Jakarta Utara (Jakut) memang menjadi wilayah langganan banjir rob.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Setelah Lebaran akan dimulai dan itu mudah mudah akan menjadi preventif untuk rob di beberapa titik yang selalu terjadi (banjir),” ujarnya.
Politikus PDIP itu mengaku telah memerintahkan Kepala Dinas Sumber Daya Air memulai langkah mencegah potensi banjir rob. Dia mengatakan wilayah berpotensi terdampak rob itu berada di Muara Angke, Muara Baru hingga Cilincing.
“Saya sudah perintahkan kepada Kepala Dinas SDA untuk mengantisipasi termasuk melakukan mitigasi,” ujarnya.
Sebelumnya, BPBD DKI Jakarta mengingatkan masyarakat pesisir Jakarta untuk mengantisipasi banjir Rob bulan ini. Sekretaris Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta Maruli Sijabat mengatakan banjir rob bakal terjadi pada 27-29 Maret.
“Kemarin kita ada rapat koordinasi dipimpin oleh Pak Menteri Dalam Negeri. Di situ kepala BMKG menyatakan bahwa ada potensi rob di tanggal 27, 28, 29 Itu kalau rob kan terkait dengan pasang air yang di bulan Maret,” kata Maruli di Balai Kota Jakarta, Selasa (11/3).
BPBD bakal melakukan pemberitahuan kepada masyarakat pesisir utara untuk dapat mengantisipasi hal tersebut. BPBD juga akan menyiapkan pengungsian dan bantuan lainnya.
“Wilayahnya mungkin sekitaran pesisir utara itu di Pluit, Muara Angke, Muara Baru kemudian di sekitaran Cilincing, ada juga potensi itu,” ujarnya.
(ond/haf)
Hoegeng Awards 2025
Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu
Source link