Pertamina Pastikan Pasokan dan Layanan BBM di Palembang Terkendali



Jakarta, CNN Indonesia

Pertamina bersama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melakukan peninjauan langsung terhadap pasokan dan distribusi BBM ke SPBU 24.302.129 Palembang, Sumatera Selatan, sebagai bagian Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025 di Provinsi Sumatera Selatan pada Jumat (21/3).

Selain memantau kelancaran distribusi, tim juga melakukan pengecekan terhadap kualitas BBM guna memastikan standar tetap terjaga.

General Manager Pertamina Patra Niaga Sumatera Bagian Selatan, Erwin Dwiyanto menyampaikan, Pertamina telah menyiapkan strategi untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan energi selama musim mudik.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kami juga telah mengantisipasi titik-titik rawan macet dengan menyiapkan mobil tangki siaga, SPBU modular di beberapa lokasi yang belum memiliki SPBU permanen, serta 9 unit motor BBM untuk menjangkau wilayah yang sulit diakses kendaraan besar,” kata Erwin.

Untuk menjaga pasokan BBM, Pertamina Patra Niaga region Sumatera Bagian Selatan menyiagakan seluruh infrastruktur meliputi 10 terminal BBM, 673 SPBU, hingga layanan tambahan BBM di jalur potensial meliputi jalur tol, jalur wisata, dan jalur lintas utama, masing-masing berupa 144 SPBU Siaga, 8 titik layanan BBM & Kiosk Pertamina Siaga dan 15 unit mobil tanki standby serta 2 unit serambi MyPertamina.



Selain itu, bagi pemudik melalui transportasi udara, Pertamina Patra Niaga Sumatera Bagian Selatan juga menyediakan layanan Serambi MyPertamina di area Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Sumatera Selatan. Pemudik dapat menikmati tempat istirahat Serambi My Pertamina secara gratis di area Bandara seperti area fasilitas bermain game anak, kursi refleksi dan penawaran MyPertamina.

Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, Dadan Kusdiana, menegaskan bahwa standar distribusi BBM sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

“Kami telah melakukan pengecekan volume dan spesifikasi BBM menggunakan tim dari Lemigas. Hasilnya, volume BBM yang dijual di SPBU sesuai standar, yakni 1 liter sama dengan 1000 ml,” pungkas Dadan.

(rea/rir)


[Gambas:Video CNN]




Source link

Related Posts

Zulhas Pastikan Ketersediaan Pangan Aman, Harga Cenderung Turun

Bandung, CNN Indonesia — Harga bahan-bahan pokok dan ketersediaannya menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H di seluruh Indonesia, dipastikan aman. Hal itu ditegaskan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan Zulkifli…

Termurah, Sepeda Listrik di Transmart Full Day Sale Cuma Rp2 Juta

Jakarta, CNN Indonesia — Transmart Full Day Sale balik lagi dengan diskon gede-gedeannya besok Minggu (23/3). Sepeda listrik yang jadi produk unggulan Transmart didiskon jutaan rupiah. Sepeda listrik diskon hingga 30%…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Kapolda Riau Pastikan Pelaksanaan PSU di Siak Berjalan Aman dan Lancar

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 0 views
Kapolda Riau Pastikan Pelaksanaan PSU di Siak Berjalan Aman dan Lancar

Harusnya Menteri Paling Banyak dari Kader Kosgoro, Bukan MKGR

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 1 views
Harusnya Menteri Paling Banyak dari Kader Kosgoro, Bukan MKGR

Zulhas Pastikan Ketersediaan Pangan Aman, Harga Cenderung Turun

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 1 views
Zulhas Pastikan Ketersediaan Pangan Aman, Harga Cenderung Turun

Cerita Pasutri ke Tanah Abang Lebih Pagian demi Couple Saat Lebaran

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 1 views
Cerita Pasutri ke Tanah Abang Lebih Pagian demi Couple Saat Lebaran

Saat Ketum Kosgoro Panggil Bahlil Lahadalia ‘Doktor’ di Acara Buka Bersama

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 1 views
Saat Ketum Kosgoro Panggil Bahlil Lahadalia ‘Doktor’ di Acara Buka Bersama

Harusnya Menteri Paling Banyak dari Kader Kosgoro, Bukan MKGR

  • By admin
  • March 22, 2025
  • 1 views
Harusnya Menteri Paling Banyak dari Kader Kosgoro, Bukan MKGR