Pohon Tumbang di Kebon Sirih Timpa 2 Mobil, Ada Korban Terjebak


Jakarta

Pohon tumbang terjadi di Jalan Kebon Sirih, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Polisi menyebut pohon tersebut menimpa dua mobil yang sedang melintas di lokasi.

“Dua kendaraan (tertimpa). Mobil dua-duanya,” kata Kapolsek Menteng Kompol Rezha Rahandi saat dihubungi, Senin (17/3/2025).

Reza mengatakan ada dua korban dalam peristiwa tersebut. Satu orang sudah dievakuasi, satu orang lainnya masih terjebak di lokasi.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Ada dua korban. Satu sudah dievakuasi satunya masih,” ujarnya.

Dihubungi terpisah, Kasiops Damkar Jakarta Pusat Achmad Saiful Kahfi membenarkan adanya korban yang tertimpa pohon tumbang.

“Sudah bisa diselamatkan. Sedang proses,” kata Achmad Saiful.

Lalin Tersendat

Peristiwa pohon tumbang di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat membuat lalu lintas (lalin) di sekitar lokasi tersendat.

Informasi pohon tumbang disampaikan TMC Polda Metro Jaya melalui akun X-nya, Senin (17/3/2025) pukul 21.17 WIB. Pohon saat ini tengah dievakuasi.

“Terdapat pohon tumbang di Jalan Kebon Sirih Jakarta Pusat, saat ini sedang dalam proses evakuasi oleh petugas,” tulis TMC Polda Metro Jaya.

Dari foto yang dilihat detikcom, tampak pohon tumbang di tengah jalan. Lokasi pohon berada di kawasan perbatasan ganjil genap.

Pohon yang tumbang berukuran besar. Pengguna jalan diimbau berhati-hati.

“Imbas Kejadian tersebut situasi arus lalu lintas mengalami tersendat, bagi pengguna jalan diimbau agar berhati-hati,” imbuhnya.

(wnv/mea)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Tokoh dan Sosok Inspiratif di Bali Siap Ramaikan Ajang detikBali Awards

Jakarta – Sebagai platform media, detikcom mengambil peran aktif dalam mengulas profil dan perjalanan para peraih penghargaan, termasuk isu-isu penting yang terkait dengan mereka. Hal ini dilakukan detikcom melalui penyajian…

Viral 2 Pria Ngamuk Rusak Mobil Saat Macet di Jakbar, Ini Faktanya

Jakarta – Sebuah video yang memperlihatkan aksi dua orang pria mengamuk memukul dan menendang mobil saat macet di Jalan Lingkar Luar Barat, Cengkareng, Jakarta Barat. Polisi menjelaskan fakta di balik…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Tokoh dan Sosok Inspiratif di Bali Siap Ramaikan Ajang detikBali Awards

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
Tokoh dan Sosok Inspiratif di Bali Siap Ramaikan Ajang detikBali Awards

Jelang Lebaran, Gus Ipul Wanti-wanti Marak Link Palsu Daftar Bansos

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
Jelang Lebaran, Gus Ipul Wanti-wanti Marak Link Palsu Daftar Bansos

Viral 2 Pria Ngamuk Rusak Mobil Saat Macet di Jakbar, Ini Faktanya

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Viral 2 Pria Ngamuk Rusak Mobil Saat Macet di Jakbar, Ini Faktanya

Dampingi Presiden Prabowo Resmikan 17 Stadion, Menko AHY Ajak Pemda Bersinergi Kelola Secara Baik

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 3 views

OJK Bakal Luncurkan ‘Jamu Kuat’ Buat IHSG Besok

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 0 views
OJK Bakal Luncurkan ‘Jamu Kuat’ Buat IHSG Besok

Tembakan Salvo Iringi Pemakaman Briptu Anumerta Ghalib di Lampung

  • By admin
  • March 18, 2025
  • 1 views
Tembakan Salvo Iringi Pemakaman Briptu Anumerta Ghalib di Lampung