Rampok Perkosa Korban di Depok, Ancam Bunuh Pakai Kapak Jika Teriak


Jakarta

Seorang wanita berinisial Y (36) menjadi korban perampokan hingga pemerkosaan di rumahnya di kawasan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat (Jabar). Korban diancam akan dibunuh jika korban berteriak saat diperkosa pelaku.

“Pelaku saat itu membawa kapak, lalu mengancam korban menggunakan kapak agar membuka celana dan bajunya, dan sempat diancam akan dibunuh jika korban berteriak. Setelah korban menuruti perintah pelaku, kemudian pelaku melakukan pemerkosaan terhadap korban,” kata Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Ressa Fiardy Marasabessy kepada wartawan, Selasa (18/3/2025).

Ressa menambahkan, setelah melakukan aksinya tersebut, pelaku mengambil ponsel korban. Korban saat itu diminta masuk ke kamar mandi, sementara pelaku melarikan diri.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Setelah pelaku selesai melakukan aksinya, kemudian pelaku menyuruh korban untuk masuk kamar mandi, dan sementara pelaku kabur keluar. Setelah korban keluar kamar mandi, pelaku sudah tidak ada, namun pintu dapur samping sudah terbuka, serta jendela sebelah kiri rumah terbuka,” tuturnya.

Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (15/3/2025) dini hari. Saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dan memburu terduga pelaku.

“Saat ini tim kami masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap terduga pelaku,” katanya.

Lihat juga Video: Ada 2 Mobil Jadi Korban Rampok Bersajam saat Macet di Tol Jakut

(wnv/fca)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

90 Korban, Kerugian Rp 105 M

Jakarta – Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri membongkar kasus dugaan penipuan dengan modus investasi mata uang kripto atau cryptocurrency dengan skala internasional. Total ada 90 orang telah menjadi…

3 Tol Fungsional Gratis Dibuka Saat Mudik Lebaran 2025, Ini Jadwalnya

Bekasi – Jasa Marga akan membuka tiga ruas tol fungsional selama mudik hari raya Idul Fitri 1446 H atau Lebaran 2025 secara gratis. Ketiga jalur fungsional itu ialah Tol Solo-Yogyakarta-Kulonprogo,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

90 Korban, Kerugian Rp 105 M

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
90 Korban, Kerugian Rp 105 M

BI Tahan Suku Bunga 5,75 Persen per Maret 2025

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
BI Tahan Suku Bunga 5,75 Persen per Maret 2025

3 Tol Fungsional Gratis Dibuka Saat Mudik Lebaran 2025, Ini Jadwalnya

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
3 Tol Fungsional Gratis Dibuka Saat Mudik Lebaran 2025, Ini Jadwalnya

Zulhas Tinjau Potensi TPST Bantargebang, Siap Sederhanakan Regulasi

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Zulhas Tinjau Potensi TPST Bantargebang, Siap Sederhanakan Regulasi

Sosok Inspiratif di Bali Bakal Diapresiasi Lewat detikBali Awards 2025

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Sosok Inspiratif di Bali Bakal Diapresiasi Lewat detikBali Awards 2025

Polisi Jujur, Sayang Anak Buah

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Polisi Jujur, Sayang Anak Buah