Rosan Ungkap Sektor yang Jadi Fokus Investasi Danantara



Jakarta, CNN Indonesia

Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara ( BPI Danantara) akan fokus investasi pada sektor yang risikonya sudah diukur dan diperhitungkan (calculated risk).

CEO Danantara Rosan Roeslani menegaskan fokus utamanya adalah hilirisasi beberapa komoditas, di antaranya kelapa sawit sampai rumput laut.

“Tentunya dalam kita melakukan investasi ini pasti ada risiko-risiko. Selama itu adalah risiko yang bisa kita hitung atau calculated risk, tentunya kita akan berinvestasi ke bidang-bidang itu,” tuturnya ketika mengisi kuliah di Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat pada Jumat (7/3).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Bidangnya apa saja sih? Tentunya kita lihat bisa di bidang hilirisasi … Hilirisasi kelapa sawit kan sudah terjadi. Next, yang mungkin kita mau investasi di rumput laut atau seaweed. Jadi, ini hilirisasi ada 28 pohon (komoditas), tapi mungkin 4 atau 5 yang akan kita prioritaskan,” ungkap Rosan.



Pria yang juga merangkap sebagai menteri investasi dan hilirisasi itu mengacu pada kisah sukses komoditas nikel. Rosan menegaskan hilirisasi membuat cuan yang dihasilkan dari komoditas itu meningkat pesat.

Ia mencontohkan mulanya ekspor nikel Indonesia pada 2016 hanya US$3,3 miliar. Kemudian, hilirisasi membuat total ekspor komoditas itu melesat ke US$30 miliar alias naik 10 kali lipat di 2024.

Rosan Roeslani menekankan ini terjadi berkat proses hilirisasi, sehingga Indonesia tak hanya mengirim bahan mentah ke luar negeri.

“Dan yang paling penting adalah penciptaan lapangan pekerjaan,” tegasnya.

Anak buah Presiden Prabowo Subianto itu berharap investasi Danantara yang tepat bisa menghadirkan dampak terukur dan luas. Ada 4 parameter utama keberhasilan Danantara versi Rosan, yakni penciptaan lapangan pekerjaan, mengurangi impor, meningkatkan ekspor, dan menciptakan daya saing.

Ia berjanji Danantara bakal mempertimbangkan aspek kehati-hatian, sesuai arahan Presiden Prabowo. Begitu pula dengan dampak jangka panjang terhadap perekonomian Indonesia.

[Gambas:Video CNN]

(skt/pta)





Source link

Related Posts

Transvision dan HITA Hadirkan Teknologi Hiburan Terbaru

Jakarta, CNN Indonesia — Transvision bersama Hotel Information Technology Association (HITA) menggelar acara gathering di Menara Bank Mega pada Kamis (13/3), untuk memperkenalkan solusi teknologi terbaru bagi industri perhotelan. Dalam…

Menhub Prediksi Puncak Mudik Lebaran 28 Maret, Arus Balik 6 April

Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi memprediksi puncak arus mudik Lebaran akan terjadi pada H-3 atau 28 Maret 2025. Pada hari itu diperkirakan terjadi pergerakan 12,1 juta orang. “Sedangkan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi 3 Kali, Ketinggian Capai 1.000 Meter

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi 3 Kali, Ketinggian Capai 1.000 Meter

Jalur Mudik Kalimalang Minim Penerangan, Anggota DPR Minta Segera Diperbaiki

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Jalur Mudik Kalimalang Minim Penerangan, Anggota DPR Minta Segera Diperbaiki

Kecelakaan di Tol Janger Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Kecelakaan di Tol Janger Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

5 Fakta Terkini Food Reviewer Codeblu Diperiksa Polisi

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 1 views
5 Fakta Terkini Food Reviewer Codeblu Diperiksa Polisi

Waktu OTT Dia Jubir KPK

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Waktu OTT Dia Jubir KPK

Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025