Sambangi Kabupaten Siak, Wamendagri Tinjau Langsung Persiapan PSU


Jakarta

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Ribka Haluk meninjau langsung persiapan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Siak, Riau. Dalam peninjauan tersebut, Ribka disambut oleh jajaran Pemerintah Kabupaten serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Siak.

Mereka kemudian membahas persiapan PSU di Kompleks Perumahan Abdi Praja, Kabupaten Siak. Pembahasan tersebut meliputi kesiapan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), kepastian keamanan, hingga progres persiapan PSU.

Dalam suasana hangat, Ribka banyak menerima penjelasan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kapolres, Kasdim tentang kesiapan PSU yang bakal digelar 22 Maret 2025 mendatang.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Tadi juga sudah kami cek. Pak Kapolres, kemudian Pak Kasdim terkait dengan masalah keamanan. Jadi kunjungan kami ke sini ingin memastikan progres dan juga persiapan KPU dalam rangka penyelenggaraan [PSU] pada tanggal 22 nanti,” ujar Ribka dalam keterangan tertulis, Selasa (18/3/2025).

Ribka optimistis, dengan sinergisitas yang kuat dari berbagai pihak, pelaksanaan PSU akan berjalan lancar sesuai rencana.

“Kami harapkan seperti itu. Supaya semua harus lancar,” ujarnya.

Sementara itu, Pelaksana Harian (Plh.) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Siak Fauzi Asni menjelaskan anggaran NPHD untuk melaksanakan PSU secara umum telah siap. Anggaran tersebut diperuntukkan bagi KPU, Bawaslu, Polres, dan Kodim 0322, Siak dalam mendukung pelaksanaan PSU.

“Kami laporkan kepada Ibu Wamen bahwa NPHD sudah tersedia. Tidak jadi masalah dan sudah kita siapkan sejak dini. Jadi kita tetap NPHD men-support PSU di Kabupaten Siak berjalan dengan sebaik-baiknya,” ujar Asni.

Senada dengan hal itu, Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra Nasution menjelaskan, pihaknya telah memastikan seluruh unsur kemanan siap dalam mendukung PSU. Dirinya menegaskan, persiapan tersebut telah dilaksanakan jauh-jauh hari.

Ke depan, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan jajaran Satpol PP, Linmas, TNI, serta Brimob dalam memastikan gelaran PSU berjalan aman dan damai.

“Intinya kita untuk pelaksanaan PSU ini dari sisi keamanan Polres Siak siap mengamankan PSU ini dengan lancar dan tentunya hasilnya dengan damai, untuk Kabupaten Siak yang lebih baik nantinya ke depan,” tandasnya.

Seusai menggelar rapat tersebut, Ribka beserta rombongan langsung meninjau logistik untuk kesiapan PSU. Selain itu, dirinya juga meninjau lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Desa Buantan Besar dan Jayapura.

Dalam peninjauan itu, Ribka banyak berbincang dengan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Ribka memastikan rencana pelaksanaan PSU di Kabupaten Siak telah berjalan sesuai rencana. Pihaknya berharap, pelaksanaan PSU dapat berlangsung lancar, damai, dan tanpa hambatan.

Simak juga Video: Komisi II DPR Ingatkan KPU Agar Tak Ada PSU Pilkada Kedua

(anl/ega)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Luka Tembak di Mata, Bibir dan Dada

Jakarta – Hasil autopsi ketiga anggota polisi di Way Kanan Lampung yang gugur dalam tugas saat menggerebek lapak perjudian sabung ayam telah keluar. Dari hasil autopsi tersebut diketahui ketiga korban…

Instruksi Kapolda Lampung ke Jajaran Usai 3 Anggota Gugur Saat Gerebek Judi

Jakarta – Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika memberi instruksi ke jajarannya seusai peristiwa tiga polisi gugur ditembak saat menggerebek judi sabung ayam. Dia meminta personel polisi di Lampung tetap mengusut…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

PHK Melanda, Kadin Prediksi Perputaran Uang Lebaran 2025 Turun Rp20 T

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
PHK Melanda, Kadin Prediksi Perputaran Uang Lebaran 2025 Turun Rp20 T

Luka Tembak di Mata, Bibir dan Dada

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Luka Tembak di Mata, Bibir dan Dada

Rupiah Mendung di Rp16.515 Pagi Ini

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Rupiah Mendung di Rp16.515 Pagi Ini

Instruksi Kapolda Lampung ke Jajaran Usai 3 Anggota Gugur Saat Gerebek Judi

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Instruksi Kapolda Lampung ke Jajaran Usai 3 Anggota Gugur Saat Gerebek Judi

SMURP Ajak Masyarakat Tetap Boikot Produk Terafiliasi Israel Saat Ramadan

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
SMURP Ajak Masyarakat Tetap Boikot Produk Terafiliasi Israel Saat Ramadan

Rusdi Kirana-Cak Imin Buka Ramadan Fest 1446 H, Ada Talkshow-Bazar UMKM

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Rusdi Kirana-Cak Imin Buka Ramadan Fest 1446 H, Ada Talkshow-Bazar UMKM