Saran Saya Jangan Terlalu Makan Pedas



Jakarta, CNN Indonesia

Presiden Prabowo Subianto menanggapi kenaikan harga cabai yang sempat melonjak beberapa waktu lalu.

Menurutnya, harga cabai kini sudah mulai turun. Ia kemudian menyarankan agar masyarakat mengurangi konsumsi makanan pedas sementara waktu.

“Mungkin harga cabai rawit naik beberapa saat lalu, sekarang sudah mulai turun. Tapi saran saya jangan terlalu makan pedas dulu. Waktu muda saya sering makan pedas,” ujar Prabowo dalam Pengantar Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat (21/3).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski harga cabai sempat mengalami kenaikan, Prabowo menegaskan kondisi pangan di Indonesia saat ini dalam keadaan aman dan terkendali, terutama menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri.



Sang Kepala Negara menilai stabilitas pangan merupakan pencapaian penting bagi Indonesia sebagai negara dengan populasi terbesar keempat di dunia.

“Saya juga terus terang saja sangat terkesan banyaknya kebijakan yang kita keluarkan. Salah satu yang utama yang harus saya sampaikan adalah bahwa di saat bulan-bulan ini, apalagi menjelang Ramadan dan Idulfitri, kondisi pangan kita aman, kondisi pangan kita cukup terkendali,” terangnya.

Menurutnya, selama bertahun-tahun Indonesia selalu menghadapi kekhawatiran terkait keamanan pangan dan ketergantungan pada impor. Namun, berdasarkan pemantauannya, harga-harga kebutuhan pokok saat ini masih dalam batas wajar.

“Kita negara ke-4 terbesar di dunia, dan bertahun-tahun kita selalu khawatir dengan keamanan pangan kita, kita selalu khawatir kita harus impor. Dan saya monitor, harga-harga sampai hari ini terkendali,” ujar Prabowo.

Ia juga mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja keras untuk menjaga ketahanan pangan nasional, termasuk sektor pertanian. Baginya, ketahanan pangan adalah faktor utama dalam menjaga stabilitas negara.

“Jadi kita bersyukur, semua pihak yang bekerja keras saya mau ucapkan terima kasih. Pertanian yang mendorong hal ini, pangan adalah yang paling utama. Pangan aman, negara aman,” tutur dia.

[Gambas:Video CNN]

(del/rzr)





Source link

Related Posts

Bank Mega Bagikan 15 Ribu Paket Sembako kepada Warga

Jakarta, CNN Indonesia — PT Bank Mega Tbk membagikan 15 ribu paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di lingkungan jaringan Kantor Bank Mega di seluruh Indonesia. Penyerahan dilakukan secara simbolis di Menara Bank…

Gandeng Google, Kementerian PU Bagikan Info Jalur Mudik

Jakarta, CNN Indonesia — Kementerian Pekerjaan Umum (PU) menyediakan informasi tentang jalur mudik Lebaran bekerja sama dengan raksasa teknologi Amerika Serikat (AS) Google. Dalam hal ini, Google Maps akan menampilkan posko-posko…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Bupati Bogor Tak Masalah Sejumlah Bangunan di Puncak Disegel Kementerian

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Bupati Bogor Tak Masalah Sejumlah Bangunan di Puncak Disegel Kementerian

Kapolres-Bupati Bogor Tinjau Balap Lari di Pakansari, Imbau Jaga Ketertiban

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Kapolres-Bupati Bogor Tinjau Balap Lari di Pakansari, Imbau Jaga Ketertiban

Prabowo Minta Danantara Hati-hati Ambil Keputusan: Jangan Terlalu Cepat

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 1 views
Prabowo Minta Danantara Hati-hati Ambil Keputusan: Jangan Terlalu Cepat

Viral Isi Perbup, Pemkab Pandeglang Jamin THR ASN Cair Sebelum Lebaran

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 1 views
Viral Isi Perbup, Pemkab Pandeglang Jamin THR ASN Cair Sebelum Lebaran

Kapan Batas Lapor SPT Tahunan 2025? Cek Tanggalnya!

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 1 views
Kapan Batas Lapor SPT Tahunan 2025? Cek Tanggalnya!

Menhub Minta Pengusaha Truk Maklumi Pembatasan Operasi demi Mudik Lancar

  • By admin
  • March 21, 2025
  • 0 views
Menhub Minta Pengusaha Truk Maklumi Pembatasan Operasi demi Mudik Lancar