Sedan Tabrak Pemotor hingga Pejalan Kaki di Bogor, 1 Orang Tewas dan 4 Luka


Bogor

Kecelakaan beruntun melibatkan 4 kendaraan hingga pejalan kaki terjadi di Jl Raya Bogor-Sukabumi, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor. Kecelakaan mengakibatkan 1 orang tewas dan 4 orang mengalami luka.

“Korban kecelakaan meninggal dunia 1 orang, luka ringan 4 orang,” kata Kasat Lantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama, Minggu (16/3/2025).

Rizky mengatakan, kecelakaan terjadi di depan Pasar Caringin pada pagi tadi sekitar pukul 05.30 WIB. Kecelakaan melibatkan dua unit mobil, dua unit motor, dan tiga pejalan kaki.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Pengemudi sedan Honda Accord inisial RD (27), pengemudi motor Suzuki Smash inisial BE (42), kendaraan motor Honda Supra yang sedang terparkir di pinggir jalan, minibus Daihatsu Xenia yang sedang terparkir di pinggir jalan. Kemudian pejalan kaki inisial S (43), A (24) dan D (69),” kata Rizky.

Kecelakaan berawal ketika sedan melaju dari arah Ciawi menuju Sukabumi. Di lokasi, sedan menabrak dua motor yang melaju dari arah berlawanan hingga menabrak pejalan kaki dan kendaraan yang sedang parkir.

“Kemudian terus melaju menabrak orang yang sedang berjalan di pinggir jalan inisial S, orang yang sedang berjalan di pinggir jalan, inisial A, orang yang sedang berdiri di pinggir jalan inisial D,” kata Rizky.

Korban meninggal pengemudi motor berinisial S (59). Korban mengalami luka di kepala.

“Mengalami luka terbuka di kepala meninggal dunia di TKP dibawa ke RSUD Ciawi,” ucap Rizky.

(sol/idn)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Bawa-bawa Jokowi Itu Salah Alamat

Jakarta – Jubir PSI Beny Papa menyoroti pernyataan Ketua DPP PDIP Deddy Sitorus yang menyebut Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) mengirim utusan agar tak dipecat PDIP dan meminta Hasto…

Prabowo Pimpin Ratas Percepatan Hilirisasi, Fokus Ciptakan Lapangan Kerja

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat terbatas bersama sejumlah menteri Kabinet Merah Putih di Hambalang, Bogor, membahas percepatan hilirisasi di berbagai sektor strategis. Rapat memastikan proyek-proyek hilirisasi memberikan dampak…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Bawa-bawa Jokowi Itu Salah Alamat

  • By admin
  • March 16, 2025
  • 1 views
Bawa-bawa Jokowi Itu Salah Alamat

Prabowo Pimpin Ratas Percepatan Hilirisasi, Fokus Ciptakan Lapangan Kerja

  • By admin
  • March 16, 2025
  • 1 views
Prabowo Pimpin Ratas Percepatan Hilirisasi, Fokus Ciptakan Lapangan Kerja

Upacara Tawur Agung Kesanga 2025 di Prambanan, Ini Jadwalnya

  • By admin
  • March 16, 2025
  • 1 views
Upacara Tawur Agung Kesanga 2025 di Prambanan, Ini Jadwalnya

Satpam Hotel Fairmont Laporkan Penggerudukan Rapat RUU TNI, Ini Kata KontraS

  • By admin
  • March 16, 2025
  • 1 views
Satpam Hotel Fairmont Laporkan Penggerudukan Rapat RUU TNI, Ini Kata KontraS

Waka MPR Eddy Soeparno Lanjutkan Trip Bazaar Murah TerdePAN di Subang

  • By admin
  • March 16, 2025
  • 1 views
Waka MPR Eddy Soeparno Lanjutkan Trip Bazaar Murah TerdePAN di Subang

Siap-siap Mudik Lebaran, Koper di Transmart Full Day Sale Diskon 70%

  • By admin
  • March 16, 2025
  • 1 views
Siap-siap Mudik Lebaran, Koper di Transmart Full Day Sale Diskon 70%