Hadiri Bukber NasDem, Puan Bakal Ngobrol Hangat dengan Jokowi

Jakarta –
Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani menghadiri acara buka bersama (bukber) yang digelar Partai NasDem. Puan mengaku akan ngobrol hangat dengan Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) yang turut hadir.
“Hangat dong, orang nggak ada apa-apa. Hangat, hangat,” kata Puan Maharani saat tiba di NasDem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (21/3/2025).
Puan mengaku baru tahu Jokowi menghadiri acara bukber NasDem. Puan juga tak tahu apakah nantinya akan satu meja dengan Jokowi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Saya baru tahu Pak Jokowi datang, saya datang ke sini kan diundang oleh Pak Surya Paloh untuk bukber di kantor NasDem nanti ini baru mau ketemu Pak Jokowi,” ujarnya.
Sebagai informasi, Jokowi tiba lebih dulu di NasDem Tower dengan mengenakan baju batik. Jokowi tiba sekitar pukul 17.07 WIB.
Tokoh lainnya yang telah tiba yakni Gubernur Jakarta Pramono Anung, Wakil Presiden RI ke-6 Try Sutrisno hingga Waketum PKB Jazilul Fawaid.
(mib/rfs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Source link