Tambang Emas Ilegal di Buru Maluku Longsor, 7 Orang Tewas


Jakarta

Longsor terjadi di tambang emas ilegal di Gunung Botak, Kabupaten Buru, Maluku. Tujuh orang tewas terkubur dan enam lainnya luka-luka akibat insiden itu.

“Tujuh orang tewas terkubur material longsor dan enam lainnya patah tulang,” kata Kapolres Buru AKBP Sulastri Sukidjang seperti dilansir detikSulsel, Minggu (9/3/2025).

Longsor terjadi di tambang emas ilegal Gunung Botak, tepatnya di areal kapuran tambang, Desa persiapan Wansait, Kecamatan Waelata, Sabtu (8/3) pukul 05.00 WIT. Awalnya saksi Ikram Boko mendengar suara air sangat deras.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Mendengar suara air itu Ikram pun keluar dari warung dan melihat tanah longsor sedang terjadi. Terlihat material tanah dan batu menghantam lokasi tenda-tenda para penambang,” jelasnya.

Akibatnya para penambang yang berada di tenda terkubur material longsor. Para penambang lain yang melihat bencana ini pun mengevakuasi para korban.


“Setelah dilakukan penggalian di lokasi longsor beberapa korban yang tertimbun berhasil di evakuasi. Longsor terjadi akibat curah hujan tinggi yang terjadi di areal tersebut,” jelasnya.

Adapun korban meninggal dunia, yakni Isra (51), Sarbia (49), Iman (8). Badrun (41), Asni, Hendra (59), dan Sudin (41). Sementara korban luka, Awi (40), Anak Beta (27), Dedi Putabuga (39), Gio Putabuga (38), Ali Putabuga (27), dan Ecan Putabuga (28).

Baca selengkapnya di sini

(lir/ygs)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Waktu OTT Dia Jubir KPK

Jakarta – Langkah mantan jubir KPK Febri Diansyah menjadi tim pengacara Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menimbulkan sejumlah kritik. Pusat Kajian Antikorupsi (Pukat) UGM menyebut memang tak ada aturan yang dilanggar.…

Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

Jakarta – Jadwal imsakiah hari ini untuk Jakarta dan sekitarnya telah diumumkan oleh Ditjen Bimas Islam Kemenag. Jadwal ini termuat dalam jadwal imsakiah Ramadan 2025 yang juga meliputi waktu buka…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Waktu OTT Dia Jubir KPK

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Waktu OTT Dia Jubir KPK

Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

Banjir Kritik ke Febri Diansyah Eks Jubir KPK yang Kini Bela Hasto

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Banjir Kritik ke Febri Diansyah Eks Jubir KPK yang Kini Bela Hasto

Kecelakaan di Tol Jager Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Kecelakaan di Tol Jager Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

Natalius Pigai Nilai Presidential Threshold 20% Langgar HAM

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 8 views
Natalius Pigai Nilai Presidential Threshold 20% Langgar HAM

Sesuai Asta Cita Pembangunan SDM

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 9 views
Sesuai Asta Cita Pembangunan SDM