Viral Balap Lari Jelang Sahur Tutup Jalan di Bekasi, Polisi Turun Tangan


Jakarta

Sejumlah remaja melakukan balap lari di ruas Jalan Raya Jatiwaringin, Jati Cempaka, Pondok Gede, Kota Bekasi. Aksi balap lari ini hingga menutup sebagian ruas jalan.

Aksi balap lari di tengah jalan raya ini viral di media sosial. Dari video yang beredar, sejumlah remaja berdiri di tengah jalan raya untuk menyaksikan balap lari tersebut.

Sementara, ada dua remaja yang menjadi peserta dan berdiri sejajar di titik yang dijadikan garis start balap lari. Kemudian ada juga remaja yang berperan sebagai pemberi isyarat dimulainya balap lari.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapolsek Pondok Gede, Kompol Bambang Sugiharto membenarkan adanya aksi balap lari tersebut. Dia menjelaskan aksi balap lari di tengah jalan raya ini dilakukan pada Rabu (12/3) pukul 02.00 WIB.

Dia mengatakan pihaknya telah melakukan pengecekan ke lokasi saat hari kejadian. Namun, saat itu kegiatan balap lari tersebut sudah bubar.

“Dari Polsek Pondok Gede datang ke TKP dan anak-anak tersebut langsung bubar,” kata Bambang kepada wartawan, Kamis (13/3/2025).

Dia menerangkan sudah memeriksa beberapa saksi terkait kejadian tersebut. Dia menyebut balap lari ini mulai digelar sejak pukul 01.00 WIB.

“Saksi mengetahui para pemuda sekitar 30 orang datang ke tempat kejadian jalan raya Jatiwaringin sekitar jam 01.00 WIB dan tidak lama kemudian para pemuda tersebut menutup setengah bagian jalan dan kemudian melakukan kegiatan lomba balap lari,” ungkap Bambang.

Menindaklanjuti adanya aktivitas yang dinilai dapat mengganggu situasi kamtibmas serta penggunaa jalan, Bambang pun menegaskan akan melakukan patroli berkala untuk mencegah aksi serupa kembali terulang.

“Malam ini akan diadakan lagi patroli di seputaran,” ujarnya.

(idn/idn)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

5 Fakta Terkini Food Reviewer Codeblu Diperiksa Polisi

Jakarta – Perkara food reviewer Codeblu mengulas makanan berbuntut panjang. Ia dituduh melakukan pemerasan bermodus memberikan ulasan makanan. Pria yang bernama lengkap William Anderson ini pun harus berurusan…

Waktu OTT Dia Jubir KPK

Jakarta – Langkah mantan jubir KPK Febri Diansyah menjadi tim pengacara Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menimbulkan sejumlah kritik. Pusat Kajian Antikorupsi (Pukat) UGM menyebut memang tak ada aturan yang dilanggar.…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

5 Fakta Terkini Food Reviewer Codeblu Diperiksa Polisi

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
5 Fakta Terkini Food Reviewer Codeblu Diperiksa Polisi

Waktu OTT Dia Jubir KPK

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Waktu OTT Dia Jubir KPK

Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Jadwal Imsak Hari Ini di Jakarta dan Sekitarnya, 15 Maret 2025

Banjir Kritik ke Febri Diansyah Eks Jubir KPK yang Kini Bela Hasto

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Banjir Kritik ke Febri Diansyah Eks Jubir KPK yang Kini Bela Hasto

Kecelakaan di Tol Jager Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 0 views
Kecelakaan di Tol Jager Arah Jakarta, Ada Kendaraan Terbalik

Natalius Pigai Nilai Presidential Threshold 20% Langgar HAM

  • By admin
  • March 14, 2025
  • 8 views
Natalius Pigai Nilai Presidential Threshold 20% Langgar HAM