Banjir di Cawang Surut, Warga dan Pasukan Biru Bereskan Lumpur


Jakarta

Banjir yang menggenang di RW 08, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur, telah surut saat ini. Warga membersihkan jalan dari lumpur yang masih mengendap.

Pantauan detikcom, Selasa (18/3/2025) pukul 15.38 WIB, air banjir terlihat sudah surut. Jalan Tanjung Sanyang, yang sebelumnya terendam banjir, kini telah kering.

Banjir yang terjadi pada pagi hari tadi menyisakan lumpur. Lumpur itu terlihat mengendap di halaman rumah warga hingga Jalan Tanjung Sanyang.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga bersama petugas Dinas SDA atau pasukan biru melakukan kerja bakti membereskan lumpur. Mereka menyemprotkan air dan membuang lumpur ke selokan.

Warga lainnya terlihat membersihkan rumahnya setelah terendam banjir. Mereka mencuci perabotan hingga pakaian yang sebelumnya terendam banjir.

Salah seorang warga, Adi (40), mengatakan banjir di RW 8 benar-benar surut sekitar pukul 15.30 WIB. Dia berharap rumahnya tak lagi terendam banjir.

“Baru surut ini, baru kering jam 15.30 WIB ya, mudah-mudahan nggak banjir lagi,” katanya.

Diketahui, banjir sempat melanda wilayah RW 8 di Cawang. Banjir terjadi akibat luapan Sungai Ciliwung.

Pantauan detikcom, pukul 09.25 WIB tadi, banjir merendam rumah warga di Kampung Tanjung Sanyang, RW 8, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur. Ketinggian air banjir di wilayah ini bervariasi mulai dari 30-100 sentimeter.

(fca/fca)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Kantor BP Batam Digeledah, Andre Rosiade Dukung Polisi Usut Tuntas Kasus

Jakarta – Jajaran penyidik Polda Kepulauan Riau menggeledah kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam. Ketua Panja BP Batam DPR RI Andre Rosiade mendukung langkah aparat penegak hukum itu. “Panja BP Batam…

Strategi InJourney Transformasikan Sektor Aviasi dan Pariwisata RI

Jakarta – PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney hadir untuk mentransformasikan masa depan sektor aviasi dan pariwisata Indonesia. Sebagai strategic holding and tourism orchestrator, InJourney mengambil sejumlah inisiatif untuk…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Kantor BP Batam Digeledah, Andre Rosiade Dukung Polisi Usut Tuntas Kasus

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Kantor BP Batam Digeledah, Andre Rosiade Dukung Polisi Usut Tuntas Kasus

Badan Gizi Siap Serap 82,9 Juta Butir Telur Sehari Buat MBG

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Badan Gizi Siap Serap 82,9 Juta Butir Telur Sehari Buat MBG

Strategi InJourney Transformasikan Sektor Aviasi dan Pariwisata RI

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Strategi InJourney Transformasikan Sektor Aviasi dan Pariwisata RI

Safari Ramadan, Kapolri Silaturahmi dengan Tokoh Ulama di Jateng

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Safari Ramadan, Kapolri Silaturahmi dengan Tokoh Ulama di Jateng

Luhut Sebut Prabowo Bakal Bertemu Investor Usai IHSG Jeblok

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Luhut Sebut Prabowo Bakal Bertemu Investor Usai IHSG Jeblok

Pria Tewas Gantung Diri di Jakpus, Sempat Minta Maaf Via WA ke Teman-teman

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Pria Tewas Gantung Diri di Jakpus, Sempat Minta Maaf Via WA ke Teman-teman