Banyak Masyarakat Masih Enggan Lapor Polisi, Harus Kita Pelajari


Jakarta

Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) menggelar seminar tentang pelayanan kepada masyarakat. Seminar ini membahas bagaimana Polri bisa meningkatkan pelayanan publik yang lebih responsif.

Untuk itu, narasumber yang dihadirkan dalam seminar dengan tema ‘Mewujudkan Pelayanan Polri yang Responsif dan Berorientasi pada Harapan Masyarakat dalam Menghadapi Tantangan Era 4.0 dan Transformasi Digital’ itu berasal dari berbagai kalangan ahli di bidangnya. Misalnya Neneng Goenadi, Country Managing Director Grab Indonesia, hingga Komjen Nakanishi Akira dari JICA Program Manager

“Kita akan mempelajari bagaimana pelayanan darurat model kepolisian berbasis komunitas hingga strategi customer service yang diterapkan perusahaan seperti Grab yang dapat kita adopsi untuk meningkatkan responsifitas kepolisian,” ujar Ketua STIK Lemdiklat Polri Irjen Dadang Hartanto dalam sambutannya di Auditorium STIK, Jakarta Selatan, Senin (17/3/2025).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Irjen Dadang menuturkan, seminar ini merupakan bagian komitmen Polri dalam meningkatkan kualitas dan profesionalisme kepolisian khususnya dalam memberikan pelayanan publik yang cepat, tepat dan akuntabel. Terlebih polisi memiliki peran strategis dalam menjaga keamanan dalam negeri melalui tugas pokoknya, melindungi, mengayomi masyarakat, melakukan penegakkan hukum dan harkamtibmas sesuai dengan UU no 2 tahun 2002 pasal 13.

Dadang mengungkap pelayanan responsif memerlukan manajemen yang baik. Apalagi saat ini polisi dihadapkan narasi-narasi yang ‘miring’ di media sosial.

“Hasil survey oleh posko presisi bahwa masyarakat masih banyak enggan untuk melapor kepada Polri, kurang lebih 47,4 persen. Ini merupakan fenomena yang harus kita tangkap dan pelajari, apalagi beberapa teks misalnya ‘percuma lapor polisi’, ‘no viral no justice’ ini merupakan bentuk fenomena dari pelayanan kepolisian,” ungkap dia.

Dia melihat, pelayanan kepolisian dihadapkan dengan kondisi masyarakat yang ingin serba cepat dam semakin kritis. Sehingga kepolisian perlu adaptif dengan kondisi itu.

“Tantangan era 4.0 transformasi digital ini semakin akuntabel dan transparan dilihat oleh berbagai pihak. Sementara dalam satu sisi kita lihat dalam melaksanakan pelayanan kta dihadapkan dengan kejahatan yang semakin canggih, semakin bervariasi dengan modus operandi yang semakin luar biasa untuk dapat membuktikan bahwa kejahatan itu dapat diselesaikan dengan cepat,” jelasnya.

Sehingga, hasil seminar ini diharapkan dapat menjadi pijakan penting bagi reformasi kepolisian. Selanjutnya meningkatkan responsifitas Polri, serta mengembalikan kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian Indonesia.

Adapun dalam seminar menampilkan hasil penelitian mahasiswa STIK angkatan ke-82 terkait dinamika pelaporan kejahatan dan pentingnya pendekatan empati. Hasil diskusi akan dirumuskan menjadi rekomendasi kebijakan untuk peningkatan pelayanan publik Polri, termasuk optimalisasi sistem pengaduan dan peningkatan respons terhadap laporan masyarakat.

(azh/azh)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Komnas HAM Nilai Perpanjangan Usia Pensiun di RUU TNI Bisa Hambat Regenerasi

Jakarta – Komnas HAM menyampaikan hasil kajian terkait pembahasan hingga isu fundamental revisi Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (RUU TNI) yang akan disahkan oleh DPR besok. Ada dua hal yang menjadi…

Cabuli Adik Ipar Berusia 15 Tahun, Pria di Serang Ditangkap Polisi

Serang – Pria berinisial MA (28) ditangkap Polres Serang gegara mencabuli anak di bawah umur yang merupakan adik iparnya. Tersangka diduga melakukan pencabulan saat mabuk. “Tersangka mencabuli korban di bawah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Komnas HAM Nilai Perpanjangan Usia Pensiun di RUU TNI Bisa Hambat Regenerasi

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Komnas HAM Nilai Perpanjangan Usia Pensiun di RUU TNI Bisa Hambat Regenerasi

Cabuli Adik Ipar Berusia 15 Tahun, Pria di Serang Ditangkap Polisi

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Cabuli Adik Ipar Berusia 15 Tahun, Pria di Serang Ditangkap Polisi

Andra Soni Terima Investor dari China, Sebut Banten Tempat Menarik Berinvestasi

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Andra Soni Terima Investor dari China, Sebut Banten Tempat Menarik Berinvestasi

Pemerintah Komitmen WNI Korban Online Scam Myanmar Bisa Lebaran di Rumah

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Pemerintah Komitmen WNI Korban Online Scam Myanmar Bisa Lebaran di Rumah

67 Kapal Siap Angkut Pemudik di Pelabuhan Merak-Ciwandan

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
67 Kapal Siap Angkut Pemudik di Pelabuhan Merak-Ciwandan

Bali Raih Destinasi Terbaik Kedua Versi Tripadvisor 2025, Ini Kuncinya

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
Bali Raih Destinasi Terbaik Kedua Versi Tripadvisor 2025, Ini Kuncinya