Kakorlantas Polri Hadir Lagi di detikPagi, Update Penanganan Mudik 2025


Jakarta

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Agus Suryo Nugroho hadir lagi di detikPagi. Kali ini dia bakal memberikan informasi paling update mengenai penanganan arus mudik dan arus balik Lebaran 2025.

Irjen Agus akan tampil di detik Pagi, Kamis (13/3/2025) pukul 09.00 WIB. Host detikPagi Ario Astungkoro dan Indi Arisa akan berbincang santai membahas isu terkini seputar arus mudik dan arus balik Lebaran.

Sejumlah isu penting bakal disampaikan Irjen Agus. Di antaranya mulai dari adanya surat keputusan bersama (SKB) tiga instansi, sampai soal pembatasan kendaraan sumbu 3 di jalur arteri dan tol.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Irjen Agus juga akan menyampaikan update kesiapan jajaran Korlantas Polri terkait Operasi Ketupat 2025 yang dimajukan pelaksanaannya di sejumlah wilayah.

Diketahui, pada Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Kesiapan Pengamanan Idul Fitri 1446 H yang digelar Senin (10/3), Kapolri Jenderal Listyo Sigit menyampaikan bahwa pelaksanaan Operasi Ketupat 2025 dimajukan dari semula tanggal 26 Maret, menjadi 23 Maret.

Sebanyak 8 Polda mulai dari Lampung, Banten hingga Bali akan memulai Operasi Ketupat 2025 dari tanggal 23 Maret. Sementara 28 Polda lainnya akan tetap memulai Operasi Ketupat 2025 dari tanggal 26 Maret.

Irjen Agus juga akan menjelaskan soal adanya tol fungsional dalam arus mudik dan arus balik tahun 2025 ini. Keberadaan tol fungsional ini sangat membantu kelancaran Operasi Ketupat 2025.

Momen perayaan Idul Fitri tahun ini juga berdekatan dengan perayaan Nyepi. Bagaimana Korlantas Polri mengatasi kepadatan kendaraan, khususnya di sekitar wilayah Gilimanuk? Irjen Agus juga akan memberi penjelasan terkait hal ini.

Selain itu, Irjen Agus juga akan bicara mengenai strategi Korlantas Polri dalam mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas di tempat-tempat wisata. Wilayah mana saja yang jadi perhatian Korlantas Polri dan apa strateginya, akan dibahas di detikPagi.

Irjen Agus mengatakan, dirinya bersama stakeholder terkait terus bersinergi untuk memastikan arus mudik dan arus balik 2025 aman, nyaman, lancar, dan berkeselamatan. Ini sesuai dengan tagline mudik Lebaran 2025 yang diperkenalkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, yakni ‘Mudik Aman, Keluarga Nyaman’.

Saksikan Kakorlantas Polri bicara update penanganan arus mudik dan arus balik 2025 di detikPagi pukul 09.00 WIB. Tonton live di sini.

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol. Drs. Agus Suryo Nugroho, S.H., M.Hum. bakal tampil di detik Pagi, Rabu (18/2/2025). Dia bakal membahas soal Operasi Keselamatan hingga berbagai persiapan jelang Operasi Ketupat 2025.Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol. Drs. Agus Suryo Nugroho, S.H., M.Hum. bakal tampil di detik Pagi, Rabu (18/2/2025). Dia bakal membahas soal Operasi Keselamatan hingga berbagai persiapan jelang Operasi Ketupat 2025. Foto: (Dok. Istimewa)

Commander Wish Kakorlantas Polri

Sejak resmi menjabat Kakorlantas Polri, Irjen Agus langsung memperkenalkan commander wish-nya. Ada 7 poin penting yang dia tekankan sebagai pedoman kerja bagi jajaran Polantas.

Irjen Agus menyatakan, arahannya itu bertujuan untuk membangun budaya kerja yang profesional, humanis, dan berorientasi pada pelayanan serta kebutuhan masyarakat. Dia ingin agar Polantas betul-betul hadir melayani dan membantu masyarakat.

“Kehadiran Polantas sangat dibutuhkan oleh masyarakat untuk melayani dan melindungi mereka sesuai dengan arahan dari Bapak Presiden. Polantas harus mampu hadir dan diterima di tengah masyarakat,” ujar Irjen Agus dalam pertemuan virtual dengan Ditlantas Polda se-Indonesia pada Senin (3/1) lalu.

Tujuh Commander Wish Kakorlantas Polri meliputi:

1. Mengupayakan Kamseltibcarlantas melalui pendekatan proaktif, edukatif, dan sinergis melalui kolaborasi dengan stakeholders serta masyarakat.

2. Polantas hadir untuk negeri dengan meningkatkan kehadiran yang humanis, tegas, dan responsif di tengah masyarakat.

3. Mengoptimalkan pelayanan dan manajemen lalu lintas yang modern, prima, dan berbasis teknologi serta data.

4. Mewujudkan penegakan hukum lalu lintas yang transparan, akuntabel, dan berbasis teknologi.

5. Meningkatkan kompetensi SDM Polantas melalui pendidikan, pelatihan, dan sertifikasi berkelanjutan.

6. Modernisasi sarana dan prasarana lalu lintas sesuai prioritas kebutuhan dan berbasis teknologi.

7. Manajemen media secara strategis untuk membangun citra positif serta menangkal disinformasi.

Commander wish ini mencerminkan komitmen Irjen Agus untuk membangun Polantas yang lebih humanis, bertanggung jawab, dan berorientasi pada pelayanan publik. Polantas harus melayani dan dekat dengan masyarakat.

“Mari kita menjadi Polantas yang mengabdi, disegani, dan dekat dengan masyarakat,” ucapnya.

Profil Irjen Agus Suryo Nugroho

Irjen Agus merupakan perwira tinggi Polri kelahiran Boyolali, Jawa Tengah, 15 Agustus 1968. Dia jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991.

Irjen Agus dipromosikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjadi Kakorlantas melalui Keputusan Kapolri nomor KEP 183/1/2025 tanggal 31 Januari 2025 tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan baru Polri.

Irjen Agus Suryo Nugroho sebelum dipercaya sebagai Kakorlantas Polri merupakan Wakapolda Jawa Tengah yang dijabatnya sejak 2023.

Nama Irjen Agus sendiri sudah tidak asing di Korps Kepolisian Lalu Lintas karena pernah menjabat sebagai Kasubditlaka Ditgakkum Korlantas Polri tahun 2018.

Karier Irjen Agus tergolong moncer dengan berbagai jabatan strategis yang diembannya seperti:

Kasatlantas Polres Semarang (2000),
Kasubbagops Ditlantas Polda kalsel (2001),
Kasubdit Bingakkum Ditlantas Polda Kalsel (2006),
Kasubditlaka Ditgakkum Korlantas Polri (2018),
Wakapolda Jawa Tengah (2023),
dan sekarang Kakorlantas Polri (2025).

(hri/zap)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Firli Ajukan Praperadilan Lagi, Polda Metro Yakin Gugatan Akan Ditolak

Jakarta – Mantan Ketua KPK, Firli Bahuri mengajukan gugatan praperadilan ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan (Jaksel) terkait penetapan status tersengkanya. Polda Metro Jaya siap menghadapi gugatan yang diajukan Firli.…

PAN Bela Jokowi yang Dituding PDIP: Kurangi Cari-cari Kesalahan

Jakarta – Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menepis tudingan soal mengutus seseorang dan meminta PDIP tak memecatnya. Partai Amanat Nasional (PAN) meminta agar tak saling menyalahkan. “Kami tidak mau…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Firli Ajukan Praperadilan Lagi, Polda Metro Yakin Gugatan Akan Ditolak

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
Firli Ajukan Praperadilan Lagi, Polda Metro Yakin Gugatan Akan Ditolak

Pesan Sri Mulyani soal Implementasi Data Tunggal Demi Atasi Kemiskinan

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 1 views
Pesan Sri Mulyani soal Implementasi Data Tunggal Demi Atasi Kemiskinan

PAN Bela Jokowi yang Dituding PDIP: Kurangi Cari-cari Kesalahan

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
PAN Bela Jokowi yang Dituding PDIP: Kurangi Cari-cari Kesalahan

Setop Karang Cerita dan Fitnah Jokowi

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 1 views
Setop Karang Cerita dan Fitnah Jokowi

Jawaban Ifan Seventeen Kala Diragukan Jadi Dirut PFN

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
Jawaban Ifan Seventeen Kala Diragukan Jadi Dirut PFN

Polresta Bogor Ringkus Preman Pasar yang Pungli ke Pedagang

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
Polresta Bogor Ringkus Preman Pasar yang Pungli ke Pedagang