
Jakarta –
Lalu lintas di Jl Juanda Depok mengalami kemacetan ke arah Jl Margonda Raya Pagi ini. Kepadatan tersebut akibat tingginya volume kendaraan yang melintas.
Pantauan detikcom, Senin (10/3/2025), lalu lintas di Jl Juanda mengalami kemacetan di sekitar U-turn arah gerbang Tol hingga ke simpang Margonda. Kepadatan tersebut akibat tingginya volume kendaraan serta antrean lampu merah di Simpang Juanda-Margonda.
Kemudian lalu lintas kendaraan di Jalan Margonda lancar sampai U-turn depan Mal Margo City. Selepasnya Jalan Margonda ke arah Akses UI ramai lancar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kepadatan kembali terjadi di Jl Margonda Raya menjelang Pondok Cina. Kemacetan terjadi akibat adanya angkot maupun ojek online ngetem di pinggir jalan.
Adapun tingginya volume kendaraan yang keluar masuk arah Pondok Cina sehingga menyebabkan kepadatan di lokasi. Terlihat kendaraan motor dan mobil melambatkan kendaraannya saat melintas. Selanjutnya lalu lintas Jl Margonda Raya ke arah Jalan Akses UI masih ramai lancar.
(yld/idn)
Hoegeng Awards 2025
Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu
Source link