Pramono Terima Rekor Muri Sterilisasi Kucing, Janji Perbanyak Puskeswan


Jakarta

Gubernur Jakarta Pramono Anung menerima penghargaan dari Museum Rekor-Dunia Indonesia (Muri) atas pencapaian Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta melakukan bakti sosial sterilisasi kucing terbanyak. Ia mengatakan program sterilisasi kucing merupakan bagian dari upaya mewujudkan Jakarta sebagai kota bebas rabies.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh perwakilan komunitas pencinta kucing, Sonny Kastara Dhaniswara, didampingi anggota Komisi C Fraksi PDIP DPRD Jakarta Hardiyanto Kenneth di Balai Kota Jakarta, Kamis (13/3/2025).

“Saya sudah melakukan sterilisasi kucing ini karena bagaimana Jakarta yang sekarang sudah menyandang sebagai kota antirabies dan penyebaran penyakit karena binatang ini harus kita pertahankan. Hari ini sungguh mendapat kehormatan, apalagi hadir dari Muri ini,” kata Pramono.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain program sterilisasi, Pramono ingin mewujudkan Jakarta sebagai kota yang ramah terhadap hewan. Ia mengungkapkan keprihatinannya atas masih banyaknya kucing liar yang diperlakukan tidak semestinya.

“Tidak semua berpikiran seperti kita. Banyak sekali kucing yang diperlakukan benar-benar, apa, kehewanannya hilang gitu ya, bukan kemanusiaan, tetapi kehewanannya hilang,” ungkapnya.

Pramono pun berjanji membuka puskesmas hewan atau puskeswan di setiap wilayah di Jakarta. Sebab. saat ini Jakarta baru memiliki satu puskesmas hewan yang berlokasi di Ragunan, Jakarta Selatan.

“Mudah-mudahan nantinya, di akhir jabatan saya, setiap kota dan kabupaten itu punya puskesmas hewan,” ujarnya.

Di sisi lain, ia juga menyinggung aturan mengenai pemberian makan kucing liar di tempat-tempat umum. Menurutnya, harus ada regulasi yang memastikan kucing dapat hidup dengan baik di Jakarta tanpa mengganggu masyarakat yang mungkin tidak menyukai kehadiran kucing liar.

“Yang jelas, kita akan mengatur supaya kucing bisa hidup dengan baik di Jakarta. Tidak semua orang bisa menerima kucing liar, dan itu tidak boleh diabaikan. Oleh karena itu, populasinya juga harus dibatasi melalui sterilisasi,” tuturnya.

Ia pun menargetkan tahun ini bisa melakukan sterilisasi terhadap 21 ribu ekor kucing jantan untuk mengendalikan populasi. “Kami sudah mencapai angka seribu, dan mudah-mudahan tahun ini bisa mencapai 21 ribu,” imbuhnya.

Sementara itu, mewakili komunitas pencinta kucing, Sonny Kastara Dhaniswara mengapresiasi inisiatif Pramono menjaga kesejahteraan hewan di Jakarta. Ia juga mengenang janji kampanye Pramono terkait pembentukan cat island atau kepulauan kucing.

“Saya mengingat betapa Pak Gubernur sewaktu kampanye cat island atau kepulauan kucing dan saya bisa pastikan dengan restu dari beliau pulau kucing, pertanyaannya bukan lagi bisa, tapi kapan?” kata Sonny.

Simak juga Video ‘KuTips: Dos and Don’ts Pilih Pakan Kucing Ala Dokter Hewan’:

(bel/gbr)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Firli Ajukan Praperadilan Lagi, Polda Metro Yakin Gugatan Akan Ditolak

Jakarta – Mantan Ketua KPK, Firli Bahuri mengajukan gugatan praperadilan ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan (Jaksel) terkait penetapan status tersengkanya. Polda Metro Jaya siap menghadapi gugatan yang diajukan Firli.…

PAN Bela Jokowi yang Dituding PDIP: Kurangi Cari-cari Kesalahan

Jakarta – Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menepis tudingan soal mengutus seseorang dan meminta PDIP tak memecatnya. Partai Amanat Nasional (PAN) meminta agar tak saling menyalahkan. “Kami tidak mau…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Firli Ajukan Praperadilan Lagi, Polda Metro Yakin Gugatan Akan Ditolak

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
Firli Ajukan Praperadilan Lagi, Polda Metro Yakin Gugatan Akan Ditolak

Pesan Sri Mulyani soal Implementasi Data Tunggal Demi Atasi Kemiskinan

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 1 views
Pesan Sri Mulyani soal Implementasi Data Tunggal Demi Atasi Kemiskinan

PAN Bela Jokowi yang Dituding PDIP: Kurangi Cari-cari Kesalahan

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
PAN Bela Jokowi yang Dituding PDIP: Kurangi Cari-cari Kesalahan

Setop Karang Cerita dan Fitnah Jokowi

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 1 views
Setop Karang Cerita dan Fitnah Jokowi

Jawaban Ifan Seventeen Kala Diragukan Jadi Dirut PFN

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
Jawaban Ifan Seventeen Kala Diragukan Jadi Dirut PFN

Polresta Bogor Ringkus Preman Pasar yang Pungli ke Pedagang

  • By admin
  • March 15, 2025
  • 0 views
Polresta Bogor Ringkus Preman Pasar yang Pungli ke Pedagang