Remaja di Jakut Dibegal Usai Bagikan Takjil, Luka Tusuk di Punggung


Jakarta

Seorang remaja berinisial RAH menjadi korban begal setelah melakukan kegiatan bagi-bagi takjil. Korban diketahui sempat ijin kepada orang tuanya sebelum ikut kegiatan bagi-bagi takjil bersama teman-teman sekolahnya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi menjelaskan kasus pembegalan ini terjadi pada Minggu (16/3) pukul 19.00 WIB. Adapun tempat kejadian perkara (TKP) pembegalan terjadi di Jalan Griya Utama, Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara (Jakut).

“Pada saat kejadian tiba-tiba korban diantar pulang ke rumah oleh saksi dalam keadaan berdarah dengan luka tusuk di punggung, luka memar di mata sebelah kiri dan lecet di tangan sebelah kiri,” kata Kombes Ade Ary kepada wartawan, Rabu (19/3/2025).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ade Ary menyampaikan berdasarkan keterangan saksi yang menolong korban, ada seseorang tak dikenal sengaja menusuk korban. Akibatnya korban pun mengalami luka di bagian punggung.

“Saksi menjelaskan bahwa korban telah ditusuk oleh orang tidak dikenal,” terang Ade Ary.

Dia juga mengatakan saat itu motor yang dikendarai tersangka ikut diambil oleh pelaku penusukan. Korban pun akhirnya dibawa ke rumah sakit (RS) untuk mendapatkan perawatan.

“Sepeda motor yang dikendarai oleh korban juga diambil. Selanjutnya pelapor langsung membawa korban ke rumah sakit untuk pertolongan atas kejadian tersebut pelapor datang ke Polres Metro Jakut untuk laporan,” ungkapnya.

(jbr/jbr)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

PK Antam Dikabulkan MA, Legislator PD Sebut Aset Budi Said Bisa Segera Disita

Jakarta – Anggota Komisi III DPR RI Andi Muzakkir Aqil menanggapi hasil putusan Mahkamah Agung (MA) yang membatalkan putusan peninjauan kembali (PK) pertama yang diajukan Antam atas gugatan perdata pengusaha…

Bareskrim Tetapkan 3 WNI Tersangka Sindikat Scam Kripto Internasional

Jakarta – Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri membongkar komplotan penipuan dengan modus investasi mata uang kripto atau cryptocurrency skala internasional. Polisi menangkap tiga warga Indonesia yang terlibat kasus…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

PK Antam Dikabulkan MA, Legislator PD Sebut Aset Budi Said Bisa Segera Disita

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
PK Antam Dikabulkan MA, Legislator PD Sebut Aset Budi Said Bisa Segera Disita

460 Ribu Peserta BPJS Kesehatan di Medan Menunggak Iuran

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 1 views
460 Ribu Peserta BPJS Kesehatan di Medan Menunggak Iuran

25 Ribu Rumah buat Warga Tanpa Selip Gaji Bakal Disalurkan April 2025

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
25 Ribu Rumah buat Warga Tanpa Selip Gaji Bakal Disalurkan April 2025

Bareskrim Tetapkan 3 WNI Tersangka Sindikat Scam Kripto Internasional

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Bareskrim Tetapkan 3 WNI Tersangka Sindikat Scam Kripto Internasional

2 Anggota DPRD Medan Baku Hantam di Kamar Mandi Usai Rapat

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
2 Anggota DPRD Medan Baku Hantam di Kamar Mandi Usai Rapat

Jalan Menuju Pelabuhan Ciwandan Cilegon Masih Rusak Jelang Mudik

  • By admin
  • March 19, 2025
  • 0 views
Jalan Menuju Pelabuhan Ciwandan Cilegon Masih Rusak Jelang Mudik