Sejarah, Tema hingga Link Twibbon


Jakarta

Hari Bakti Rimbawan 2025 diperingati pada tanggal 16 Maret. Peringatan ini merupakan bentuk terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada para rimbawan yang telah bekerja keras membangun lingkungan hidup dan kehutanan Indonesia.

Apa itu rimbawan? Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), rimbawan adalah ahli kehutanan. Rimbawan merupakan seseorang yang memiliki keahlian dalam bidang kehutanan/pencinta hutan.

Berikut ini serba-serbi Hari Bakti Rimbawan 2025.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejarah Hari Bakti Rimbawan

Menurut situs Ditjen Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem Kementerian Kehutanan, Hari Bakti Rimbawan memperingati terbentuknya Departemen Kehutanan pada tanggal 16 Maret 1983 silam. Bagi rimbawan, hari bakti ini dijadikan sebagai tonggak konsolidasi para rimbawan di seluruh Indonesia untuk kembali menguatkan komitmen dan kesadaran dalam berkarya serta membangun hutan dan kehutanan Indonesia.

Dikutip dari situs Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KemenLHK), Hari Bakti Rimbawan 2025 mengusung tema “Solidaritas Korsa Rimbawan untuk Hutan Berkelanjutan”. Tahun ini merupakan peringatan ke-42 Hari Bakti Rimbawan.

Dalam rangka memperingati Hari Bakti Rimbawan ke-42 Tahun 2025, Kementerian Kehutanan bersama berbagai pihak melaksanakan aksi penanaman pohon bersama di seluruh Indonesia. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kelestarian lingkungan, memperkuat upaya rehabilitasi hutan dan lahan, mendukung ketahanan pangan, energi dan air serta mengurangi dampak bencana hidrometeorologis akibat perubahan iklim.

Hari Bakti Rimbawan bukan sekadar peringatan, tetapi momentum untuk memperkuat aksi nyata dalam pemulihan ekosistem. Melalui penanaman pohon ini, kita ingin memastikan bahwa hutan tetap lestari dan mampu memberikan manfaat ekologis, sosial, dan ekonomi bagi generasi mendatang.

Aksi penanaman pohon dalam peringatan Hari Bakti Rimbawan tahun ini dilakukan di berbagai wilayah, melibatkan rimbawan, komunitas lingkungan, pelajar, pemerintah daerah dan mitra Kementerian Kehutanan.

Link Twibbon Hari Bakti Rimbawan 2025

Twibbon resmi Hari Bakti Rimbawan 2025 dapat diunduh di link ini. Selain twibbon, ada juga template IG story, flyer hingga umbul-umbul Hari Bakti Rimbawan 2025 yang dapat diunduh di sini.

Twibbon Hari Bakti Rimbawan 2025Twibbon Hari Bakti Rimbawan 2025 (Foto: KemenLHK)

(kny/imk)


Hoegeng Awards 2025


Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu


Source link

Related Posts

Kapolri Resmikan SPPG Polri untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis

Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan operasional Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri di Pejaten, Jakarta Selatan. SPPG ini dibangun untuk mendukung pelaksanaan makan bergizi gratis (MBG) yang…

Komisi III DPR Panggil Jaksa-Polri Bahas Kasus Investasi Bodong Net89

Jakarta – Komisi III DPR memanggil jaksa, Polri, dan perwakilan korban trading Net89 dalam audiensi kasus dugaan penipuan dan penggelapan investasi bodong robot trading Net89. Rapat itu membahas tindak lanjut…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Kapolri Resmikan SPPG Polri untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 1 views
Kapolri Resmikan SPPG Polri untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis

Komisi III DPR Panggil Jaksa-Polri Bahas Kasus Investasi Bodong Net89

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 1 views
Komisi III DPR Panggil Jaksa-Polri Bahas Kasus Investasi Bodong Net89

Minyak Naik Lebih dari 1 Persen Imbas Serangan AS ke Houthi

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 1 views
Minyak Naik Lebih dari 1 Persen Imbas Serangan AS ke Houthi

Pemobil di Lampung Bacok Driver Ojol gegara Senggolan, Pelaku Ditangkap

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 1 views
Pemobil di Lampung Bacok Driver Ojol gegara Senggolan, Pelaku Ditangkap

Pimpinan DPR Tegaskan RUU TNI Cuma Bahas 3 Pasal, Tepis Pembahasan Diam-diam

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 0 views
Pimpinan DPR Tegaskan RUU TNI Cuma Bahas 3 Pasal, Tepis Pembahasan Diam-diam

Geng Motor di Bandung Keroyok Juru Parkir hingga Tewas Dalam Minimarket

  • By admin
  • March 17, 2025
  • 0 views
Geng Motor di Bandung Keroyok Juru Parkir hingga Tewas Dalam Minimarket