Zulhas Sebut Gunungan Sampah di Bantargebang Setinggi Gedung 20 Lantai



Jakarta, CNN Indonesia

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan alias Zulhas mengungkapkan tumpukan sampah di Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Bantargebang sudah mencapai ketinggian setara gedung 16 hingga 20 lantai.

Ia menyoroti lambatnya penanganan masalah ini, serta mengklaim bisa menyelesaikannya dalam waktu satu tahun jika diberikan kewenangan penuh.

Zulhas mengaku terkejut saat melihat langsung kondisi Bantargebang. Ia menilai volume sampah yang terus menggunung menunjukkan pengelolaannya belum optimal.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kalau saya tadi pakai baju ini karena baru lihat, ke mana, Bantargebang, baru lihat sampah, Pak. Sekiranya, cuma ada di kita sampah yang jadi gunung. Kalau disetarakan dengan gedung, kira-kira gedung 16 sampai 20 lantai tingginya,” ujar Zulhas di CNBC Indonesia Food Summit 2025 di St Regis Jakarta, Rabu (19/3).



Ia pun mempertanyakan mengapa masalah ini tidak kunjung terselesaikan. Menurutnya, jika mendapat instruksi presiden (inpres), ia bisa menyelesaikan masalah ini dalam satu tahun dan membangun solusi jangka panjang di tahun berikutnya.

“Bayangin tuh sampah. ‘Kok enggak bisa ngatasin sih sampah?’ Saya bilang, kalau waktu enggak ada Bapak Presiden pak, percayakan saya, kasih saya inpres, satu tahun selesai, dibangun tahun kedua. Gitu,” katanya.

Sebelumnya, Zulhas melakukan kunjungan ke TPA Bantargebang, yang menjadi lokasi pemrosesan sampah utama bagi Provinsi DKI Jakarta.

Dengan luas mencapai 117 hektare, TPA ini menerima sekitar 7.700 ton sampah per hari, sehingga mengalami kelebihan kapasitas dengan ketinggian timbunan mencapai lebih dari 40 meter.

“Permasalahan sampah di Bantargebang adalah refleksi dari kondisi yang juga dialami kota-kota besar lainnya. Oleh karena itu, pemerintah mendorong percepatan pengelolaan sampah berbasis teknologi, termasuk Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) dan teknologi RDF (Refuse-Derived Fuel),” jelas Zulhas melalui keterangan resmi, Rabu (19/3).

[Gambas:Video CNN]

(del/pta)





Source link

Related Posts

BPJPH danPelaku UMKMTeken MoU Jaminan Produk Halal di Ramadan Fest

Jakarta, CNN Indonesia — Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menandatangani nota kesepahaman (MoU) Jaminan Produk Halal dengan Asosiasi Pengusaha Kecil Menengah Mikro Nusantara dalam acara pembukaan Ramadhan Fest 2025…

Pertamina Tebar Diskon Lebaran untuk BBM, LPG hingga Tiket Pesawat

Jakarta, CNN Indonesia — PT Pertamina (Persero) tebar berbagai promo selama Lebaran 2025, mulai dari diskon harga bahan bakar minyak (BBM) hingga LPG. PTH Direktur Utama Pertamina Patra Niaga Mars Ega…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Kemenhut Sebut Alih Fungsi Lahan-Penyempitan Sungai Penyebab Banjir Bekasi

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Kemenhut Sebut Alih Fungsi Lahan-Penyempitan Sungai Penyebab Banjir Bekasi

Status Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi Awas, Waspada Potensi Banjir Lahar

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Status Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi Awas, Waspada Potensi Banjir Lahar

Sosok Inspiratif Asal Bali Akan Peroleh Anugerah Adiluhung, Siapakah Dia?

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Sosok Inspiratif Asal Bali Akan Peroleh Anugerah Adiluhung, Siapakah Dia?

Apel Pengamanan Lebaran, Bupati Bogor Minta Awasi Titik Rawan Kecelakaan

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Apel Pengamanan Lebaran, Bupati Bogor Minta Awasi Titik Rawan Kecelakaan

Revisi UU TNI Batasi Prajurit Masuk Jabatan Sipil

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Revisi UU TNI Batasi Prajurit Masuk Jabatan Sipil

Feni Ere Ditemukan Tinggal Kerangka, 2 Eks Pacar dan Kerabat Diamankan

  • By admin
  • March 20, 2025
  • 0 views
Feni Ere Ditemukan Tinggal Kerangka, 2 Eks Pacar dan Kerabat Diamankan